Manchester City Gusur Liverpool Usai Bungkam Brighton
A
A
A
MANCHESTER - Manchester City naik ke puncak klasemen Liga Inggris setelah mencukur Brighton & Hove Albion. Kemenangan 4-0 di laga itu, membuat The Citizens sukses menggusur Liverpool.
Tampil di Stadion Etihad, Manchester City, Sabtu (31/8/2019) malam waktu Indonesia, The Citizens langsung unggul cepat di babak pertama. Laga baru berlangsung dua menit, Kevin De Bruyne sukses menjebol gawang Brighton.
Dalam keadan unggul, Manchester City kehilangan Aymeric Laporte akibat cedera. Bek tengah The Citizens digantikan Fernandinho. Belum jelas seberapa parah cedera Laporte.
Menjelang babak pertama berakhir, tepatnya di menit ke-43, Sergio Aguero menggandakan keunggulan The Citizens melalui golnya. Keunggulan 2-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Setelah turun minum, Aguero menegaskan keunggulan menjadi 3-0 di menit ke-55. Pesta gol The Citizens ditutup Bernardo Silva di menit ke-79. Skor 4-0 bertahan hingga laga usai.
Tambahan tiga angka membuat The Citizens naik ke posisi pertama klasemen menggusur Liverpool berbekal 10 poin dari empat pertandingan. Namun, beberapa jam lagi Liverpool berpeluang kembali ke puncak jika menang atas Burnley.
Susunan Pemain
Manchester City: Ederson, Nicolas Otamendi, Aymeric Laporte, Kyle Walker, Olexandr Zinchenko, Kevin De Bruyne, Rodri, David Silva, Riyad Mahrez, Raheem Sterling, Sergio Aguero
Brighton & Hove Albion: Mathew Ryan, Lewis Dunk, Dan Burn, Adam Webster, Davy Propper, Dale Stephens, Bernardo, Martin Montoya, Neal Maupay, Leandro Trossard, Solly March
Tampil di Stadion Etihad, Manchester City, Sabtu (31/8/2019) malam waktu Indonesia, The Citizens langsung unggul cepat di babak pertama. Laga baru berlangsung dua menit, Kevin De Bruyne sukses menjebol gawang Brighton.
Dalam keadan unggul, Manchester City kehilangan Aymeric Laporte akibat cedera. Bek tengah The Citizens digantikan Fernandinho. Belum jelas seberapa parah cedera Laporte.
Menjelang babak pertama berakhir, tepatnya di menit ke-43, Sergio Aguero menggandakan keunggulan The Citizens melalui golnya. Keunggulan 2-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Setelah turun minum, Aguero menegaskan keunggulan menjadi 3-0 di menit ke-55. Pesta gol The Citizens ditutup Bernardo Silva di menit ke-79. Skor 4-0 bertahan hingga laga usai.
Pos | Klub | Main | Menang | Imbang | Kalah | Selisih Gol | Poin |
1 | Manchester City | 4 | 3 | 1 | 0 | 11 | 10 |
2 | Liverpool | 3 | 3 | 0 | 0 | 6 | 9 |
Tambahan tiga angka membuat The Citizens naik ke posisi pertama klasemen menggusur Liverpool berbekal 10 poin dari empat pertandingan. Namun, beberapa jam lagi Liverpool berpeluang kembali ke puncak jika menang atas Burnley.
Susunan Pemain
Manchester City: Ederson, Nicolas Otamendi, Aymeric Laporte, Kyle Walker, Olexandr Zinchenko, Kevin De Bruyne, Rodri, David Silva, Riyad Mahrez, Raheem Sterling, Sergio Aguero
Brighton & Hove Albion: Mathew Ryan, Lewis Dunk, Dan Burn, Adam Webster, Davy Propper, Dale Stephens, Bernardo, Martin Montoya, Neal Maupay, Leandro Trossard, Solly March
(sha)