Kisah Mike Tyson Izinkan Pembunuh Berantai Masuk Tempat Latihannya

Jum'at, 30 Agustus 2024 - 19:09 WIB
loading...
Kisah Mike Tyson Izinkan...
Ada satu kisah kepolosan Mike Tyson yang tanpa sadar mengizinkan seorang pembunuh berantai masuk ke tempat latihannya, sebelum pelaku dijatuhi hukuman mati / Foto: Vocal Media
A A A
Ada satu kisah kepolosan Mike Tyson yang tanpa sadar mengizinkan seorang pembunuh berantai masuk ke tempat latihannya, sebelum pelaku dijatuhi hukuman mati. Cerita itu diungkapkan Iron Mike saat berbicara dengan Jimmy Kimmel, belum lama ini.

Peristiwa kepolosan Tyson terjadi saat ia masih aktif sebagai petinju profesional. Saat itu ia seperti ditipu oleh seseorang yang diketahui merupakan pelaku pembunuh berantai dan mengizinkannya masuk ke tempat latihannya beberapa minggu sebelum penangkapannya.

Pelaku tersebut diketahui bernama Dale Hausner. Dia bersama temannya yakni Samuel Dietman membunuh delapan orang dan melukai 19 orang di Phoenix. Peristiwa ini terjadi antara tahun 2005 dan 2006.



Beberapa minggu sebelum penangkapannya, Hausner mewawancarai Tyson sebagai bagian dari pekerjaannya sebagai jurnalis olahraga. Pihak kepolisian setempat lantas menginterogasi Tyson mengenai pertemuan singkatnya dengan Hausner.

Kisah Mike Tyson Izinkan Pembunuh Berantai Masuk Tempat Latihannya

Foto: All That's Interesting

Dalam keterangannya kepada polisi, Tyson menggambarkan Hausner sebagai pria biasa bertubuh kecil dan baik. Dia bahkan tidak tahu apa-apa tentang situasi saat ia menjawab pertanyaan dari pelaku.

"Saya keluar, dan berbicara dengan orang itu (polisi). Ia menunjukkan foto saya dan orang itu karena ada di situs webnya," kenang Tyson saat ia mencoba mengingat interaksinya dengan seorang polisi saat bertemu Hausner dikutip dari SPORTBible, Jumat (30/8/2024).



"Ia berkata, 'Apakah Anda kenal pria ini?' Dan saya berkata, 'Tuan, saya tidak tahu, saya sedang mempromosikan sebuah pertarungan, jika saya harus mengatakan sesuatu kepadanya, jika saya menyinggung perasaannya, saya minta maaf. Saya tidak bermaksud melakukan itu'.

Tapi alangkah kagetnya Tyson saat polisi itu mengatakan jika Hausner seorang pembunuh berantai. "Dan polisi itu berkata, 'Tidak, ia menyukai Anda, Tuan Tyson. Ia tidak menyukai 28 orang yang ia tembak dan delapan orang yang ia bunuh'."
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kenshiro Teraji Menang...
Kenshiro Teraji Menang TKO di Ronde 12, Satukan Gelar WBC dan WBA
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
Terence Crawford Kalahkan...
Terence Crawford Kalahkan Saul Canelo Alvarez, Hashim Rahman: Canelo Manja!
Menang KO saat Debut...
Menang KO saat Debut Kelas Welter Super, Keith Thurman Belum Tertarik Duel Tim Tszyu
Eks Juara Dunia Welter...
Eks Juara Dunia Welter WBC Keith Thurman Comeback Menang KO
Mantan Petinju Kazakhstan...
Mantan Petinju Kazakhstan Musa Abdraim Gagalkan Aksi Penyanderaan Wanita di Bandara
Biodata dan Agama Arnold...
Biodata dan Agama Arnold Barboza Jr: Monster KO yang Tak Terkalahkan
Kesepakatan Duel Dmitry...
Kesepakatan Duel Dmitry Bivol vs David Benavidez Palsu! Sampson Lewkowicz: Tak ada Negosiasi
Rekomendasi
KPAI Dorong Polri Dalami...
KPAI Dorong Polri Dalami Penghasilan Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar dari Mengunggah Konten Pornografi Anak
Percepatan Ketahanan...
Percepatan Ketahanan Pangan, PTPN IV PalmCo Optimalkan Areal Replanting
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
Berita Terkini
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
5 menit yang lalu
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
33 menit yang lalu
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
1 jam yang lalu
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
2 jam yang lalu
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
2 jam yang lalu
Kenshiro Teraji Menang...
Kenshiro Teraji Menang TKO di Ronde 12, Satukan Gelar WBC dan WBA
2 jam yang lalu
Infografis
Jokowi Masuk Finalis...
Jokowi Masuk Finalis Tokoh Dunia Terkorup Versi OCCRP
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved