Madrid Jadikan Gawang Eibar Lumbung Gol

Minggu, 10 November 2019 - 02:30 WIB
Madrid Jadikan Gawang...
Madrid Jadikan Gawang Eibar Lumbung Gol
A A A
EIBAR - Karim Benzema menjadi momok yang sangat menakutkan saat Real Madrid berkunjung ke markas Eibar di Ipurua Municipal Stadium, Minggu (10/11/2019) dini hari WIB. Pada pertandingan lanjutan Liga Spanyol musim ini, penyerang brewok tersebut mencetak dua gol kemenangan ketika Los Blancos berpesta 4-0.

Meski bermain sebagai tim tamu, namun Madrid justru mampu mengintimidasi pertahanan Eibar. Pada menit 10, Benzema sudah mengancam gawang tuan rumah namun percobaan yang dilakukannya gagal setelah tendangan kaki kanan mampu diblok pemain bertahan.

Tujuh menit kemudian, Benzema akhirnya memecahkan kebuntuan. Tendangan kaki kiri penyerang asal Prancis sukses menggetarkan gawang Eibar. Dua menit berselang, tim tamu mendapatkan hadiah penalti setelah Pablo De Blasis melakukan pelanggaran di area terlarang.

Sergio Ramos yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya setelah tendangan kaki kanannya meluncur deras ke sudut kiri bawah gawang Eibar. Rasa lapar pemain Los Blancos untuk menambah keunggulan belum berhenti.

Pada menit 29, Madrid kembali mendapatkan hadiah penalti setelah Cote menjatuhkan Lucas Vazquez. Benzema mencatatkan namanya di papan skor setelah tendangannya tak mampu diantisipasi kiper Marko Dmitrovic.

Produktivitas gol Benzema terus bertambah. Dia pun masuk urutan kelima dalam jajaran pencetak gol terbanyak Madrid di Liga Spanyol dengan torehan 157. Urutan pertama masih dikuasai Cristiano Ronaldo (311). Peringkat kedua hingga keempat ditempati Raul (228), Alfredo Di Stéfano (216), Santillana (186) dan Hugo Sánchez (164)

Interval pertama Madrid mampu menjaga keunggulan 3-0. Di babak kedua, Madrid tidak menurunkan tensi serangannya. Benzema dkk masih terus menggempur pertahanan Eibar.

Namun, Madrid hanya mampu menambah satu gol melalui Federico Valverde pada menit 61. Hingga peluit penjang dibunyikan skor 4-0 tak berubah.

Madrid masih betah di puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan raihan 25 poin. Tim besutan Zinedine Zidane unggul dua angka dari Real Sociedad, yang mengekor di urutan kedua.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0923 seconds (0.1#10.140)