Ganyang Pasangan Malaysia, Dejan/Gloria Lolos ke Semifinal China Open 2024

Jum'at, 20 September 2024 - 09:58 WIB
loading...
Ganyang Pasangan Malaysia,...
Ganyang Pasangan Malaysia, Dejan/Gloria Lolos ke Semifinal China Open 2024. Foto: PBSI
A A A
CHANGZHOU - Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja , sukses melaju ke semifinal China Open 2024. Pada babak perempat final, mereka menaklukkan wakil Malaysia, Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin.

Laga tersebut berlangsung di Olympic Sports Centre Gymnasium, Changzhou, China, Jumat (20/9/2024) pagi WIB. Dejan/Gloria menang dua gim langsung dengan skor 21-14 dan 21-9.

Dejan/Gloria memulai laga dengan cukup baik. Meski sempat bersaing sengit pada awal gim pertama, namun Dejan/Gloria berhasil menunjukkan dominasi atas Hoo/Cheng.

Pada awal gim pertama, kedua pasangan masih sama kuat, di mana Dejan/Gloria hanya unggul tipis 11-10. Tetapi, selepas interval, Dejan/Gloria berhasil mengontrol jalannya laga.

Permainan agresif yang ditunjukkan Dejan/Gloria membuat Hoo/Cheng tampil tertekan. Alhasil gim pertama pun dimenangkan pasangan Indonesia itu dengan kemenangan 21-14.

Dominasi Dejan/Gloria tak terbendung pada gim kedua. Mereka memulai permainan dengan baik dan terus menekan pertahanan wakil Malaysia. Mereka langsung unggul jauh dengan skor 8-0.

Pada interval gim kedua, Dejan/Gloria unggul dengan skor 11-3. Setelah itu, Dejan/Gloria tetap tampil konsisten dengan permainan menyerang hingga akhirnya memenangkan laga dengan skor 21-9.

Kemenangan tersebut pun memastikan Dejan/Gloria melangkah ke semifinal China Open 2024. Ini merupakan semifinal level Super 1000 kedua untuk mereka setelah Malaysia Open 2023.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Lengkap Final...
Hasil Lengkap Final All England 2025: Indonesia Tanpa Gelar!
Hasil Final All England...
Hasil Final All England 2025: China dan Korea Borong 2 Gelar
Leo/Bagas Runner Up...
Leo/Bagas Runner Up All England 2025
Jadwal Final All England...
Jadwal Final All England 2025: Leo/Bagas Harapan Gelar Indonesia!
Final All England 2025:...
Final All England 2025: Leo/Bagas Bentrok Kim Won-ho/Seo Seung-jae
Ganda Putra Indonesia...
Ganda Putra Indonesia Tembus Final All England, Jaga Tradisi Juara
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
Rekomendasi
Riwayat Kepangkatan...
Riwayat Kepangkatan Irjen Nanang Avianto yang Kuasai Bidang Reserse, Lantas, dan Propam
Konten Kreator Direy...
Konten Kreator Direy Dealova Tambah Cuan Baru lewat YouTube Shopping Affiliates dan Shopee
Toyota Hadirkan Crown...
Toyota Hadirkan Crown dengan 4 Model Sekaligus
Berita Terkini
Kisah Raja Kelas Menengah...
Kisah Raja Kelas Menengah Nick Blackwell Meregang Nyawa di Tangan Chris Eubank Jr
44 menit yang lalu
Ketika Jay Idzes Bikin...
Ketika Jay Idzes Bikin Lukaku Mati Gaya, Media Italia Kirim Pujian
2 jam yang lalu
Joe Louis Juara Kelas...
Joe Louis Juara Kelas Berat yang Hancurkan Fasisme dalam 124 Detik!
3 jam yang lalu
5 Skenario Timnas Indonesia...
5 Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
4 jam yang lalu
Newcastle Juara Piala...
Newcastle Juara Piala Liga Inggris, Akhir Penantian 70 Tahun!
5 jam yang lalu
Hasil Lengkap Final...
Hasil Lengkap Final All England 2025: Indonesia Tanpa Gelar!
5 jam yang lalu
Infografis
Robot Humanoid China...
Robot Humanoid China Siap Masuk ke Pasar Ritel Global
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved