Sah, IBA-MMA Anggota KONI

Kamis, 27 Agustus 2020 - 19:25 WIB
loading...
Sah, IBA-MMA Anggota KONI
Melalui Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) di Jakarta secara virtual, 25-27 Agustus 2020, organisasi Ikatan Beladiri Amatir Mix Martial Art (IBA-MMA) secara resmi diterima menjadi anggota KONI / Foto: Dok. IBA
A A A
JAKARTA - Melalui Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) di Jakarta secara virtual, 25-27 Agustus 2020, organisasi Ikatan Beladiri Amatir Mix Martial Art (IBA-MMA) secara resmi diterima menjadi anggota KONI. Terhitung sejak ditetapkannya sebagai anggota KONI, Kamis (27/08/2020), IBA-MMA secara penuh mempunyai hak dan kewajiban sebagai anggota KONI sama dengan anggota yang lain.

Dalam sambutannya, Ketua Umum KONI Letjen TNI (Purn) Marciano Norman berharap pembinaan atlet dari cabang olah raga IBA-MMA dan tujuh cabang lainnya bisa lebih terarah dan lebih berorientasi pada hasil dan prestasi yang lebih baik dibanding sebelum menjadi anggota KONI. (Baca juga: IBA-MMA: Upaya Anak Bangsa Ukir Prestasi Dunia )

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum IBA-MMA Marsma TNI (Purn) Dwi Badarmanto mengatakan, hari ini merupakan momentum yang sangat membahagiakan bagi seluruh keluarga besar IBA-MMA. "Karena perjuangan panjang dan doa kami akhirnya membuahkan hasil seperti yang kami harapkan. Atas nama pengurus dan atlet serta keluarga besar IBA-MMA saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Ketua Umum dan seluruh pimpinan KONI Pusat yang telah mengabulkan permohonan kami untuk menjadi anggota KONI," ujar Dwi.

Dwi Badarmanto juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Komite Olah Raga Beladiri Indonesia (KOBI) Anindra Ardiansyah Bakrie yang telah mendukung sepenuhnya proses pencalonan IBA-MMA menjadi anggota KONI. (Baca juga: IBA-MMA Bersinergi Harmoni dengan KOBI )

"Selanjutnya kami akan menjalin kerja sama berkesinambungan dan terarah dengan KOBI dalam pencarian dan pembinaan atlet beladiri pertarungan bebas ini," kata Dwi.

Setelah diterima secara resmi menjadi anggota KONI, langkah awal yang dilakukan Dwi adalah konsolidasi kepengurusan Pengurus Pusat dan Daerah IBA-MMA.
"Setelah itu kami akan melakukan road show ke Pengurus Provinsi (Pengprov) IBA-MMA untuk memberikan pengarahan dan sekaligus menampung masukan dari daerah untuk menajamkan program kerja PP IBA-MMA," jelas Dwi.

Atas diterimanya IBA-MMA menjadi anggota KONI, atlet andalan IBA-MMA Antonius Muyak menyambut gembira keputusan ini. "Saya bersujud syukur mendengar kabar yang membahagiakan ini. Karena kami sudah menunggu kabar baik ini bertahun-tahun, dan diterimanya IBA-MMA menjadi anggota KONI, membuat saya dan teman-teman sesama atlet beladiri pertarungan bebas ini semakin semangat berlatih dan termotivasi untuk berprestasi maksimal," imbuh Antonius Muyak berapi-api.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1984 seconds (0.1#10.140)