Cetak Rekor Baru, Klopp: Sangat Istimewa

Minggu, 01 Desember 2019 - 15:02 WIB
Cetak Rekor Baru, Klopp: Sangat Istimewa
Cetak Rekor Baru, Klopp: Sangat Istimewa
A A A
LIVERPOOL - Liverpool sukses memperbarui catatannya dengan 31 kali belum terkalahkan menyusul kemenangan 2-1 atas Brighton di Anfield. Rekor itu menyamai torehan tanpa kekalahan antara Mei 1987 hingga Maret 1988.

Tangan dingin Juergen Klopp dalam meracik strategi Liverpool membuat Si Merah semakin mantap sebagai pemuncak klasemen Liga Inggris dengan keunggulan 11 poin. Pelatih berkacamata itu sekarang tidak terkalahkan dalam 26 pertemuan Liga Primer terakhirnya selama berhadapan melawan juru taktik asal Inggris.

Klopp memenangkan masing-masing 16 besar terakhir secara beruntun. Kemenangan ini tak lepas dari kontribusi yang diberikan Virgin van Dijk. Bek terbaik Eropa itu menyumbang dua gol kemenangan Si Merah.

Pasca pertandingan, Klopp mengatakan sejak peluit dibunyikan para pemain tampil impresif. Tidak terlihat kegelisahan pada raut wajah mereka. Mohamed Salah dkk berhasil memiliki peluang luar biasa selama pertandingan berlangsung.

"Permainan ini sulit karena Brighton adalah tim sepak bola yang baik. Mereka menempatkan pemain di antara garis. Mereka menempatkan begitu banyak pemain di sana sehingga sulit untuk bertahan. Mereka memiliki banyak peluang dan kami harus bekerja sangat keras. Saya suka bahwa para pemain siap untuk melakukan itu setelah minggu yang sibuk," kata Klopp dikutip dari Metro, Minggu (1/12/2019).

"Kami kemudian mendapat kartu merah untuk Alisson. Adrian datang dengan kaki dingin dan tangan dingin tetapi membuat dua penyelamatan yang sangat bagus. Anak-anak lelaki melemparkan semuanya ke atas. Sulit dipercaya betapa mereka ingin menang. Mereka menjadikannya kemenangan yang sangat istimewa," imbuh Klopp.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8382 seconds (0.1#10.140)