Jens Raven Belum Dapat Lampu Hijau Promosi ke Timnas Indonesia Senior

Senin, 30 September 2024 - 19:02 WIB
loading...
Jens Raven Belum Dapat...
Jens Raven Belum Dapat Lampu Hijau Promosi ke Timnas Indonesia Senior
A A A
JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia U-20 , Indra Sjafri, memberikan jawabannya soal apakah sudah saatnya Jens Raven promosi ke skuad senior. Menurut Indra Sjafri, striker berusia 18 tahun itu masih harus mematangkan performanya.

Jens Raven tampil moncer bersama Timnas Indonesia U-20 di babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Tercatat, dia mengemas tiga gol di ajang tersebut sekaligus mengantarkan Garuda Nusantara lolos Piala Asia U-20 2025.

Sebelumnya, Jens Raven juga menunjukkan performa moncernya pada Piala AFF U-19 2024. Striker berusia 18 tahun itu mencetak empat gol dan sekaligus mengantarkan Timnas Indonesia U-19 juara di ajang tersebut.

Lalu dengan keganasannya ini apakah sudah saatnya Jens Raven promosi ke Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong? Menjawab hal itu, Indra Sjafri ingin Jens Raven lebih matang dulu di Timnas Indonesia U-20.

“Biarkan buah itu matang di pohonnya dulu,” kata Indra Sjafri dalam konferensi pers usai laga kontra melawan Yaman U-20 pada Minggu (29/9/2024).

Indra Sjafri menyampaikan kalau dirinya selalu berdiskusi dengan Shin Tae-yong soal adanya pemain-pemain potensial yang bisa promosi ke tim senior. Namun untuk Jens Raven, menurutnya masih harus bersabar untuk bisa beraksi dengan Timnas Indonesia kelompok senior.

“Saya pikir, saya dan Coach Shin akan selalu diskusi tentang bagaimana Timnas Indonesia U-20 dan pemain-pemainnya apakah ada yang bisa direkrut ke U-23 atau senior,” ujarnya.

“Untuk saya itu tergantung kualitas para pemain, kalau dia berkualitas ya kita senang-senang saja dia bisa main di senior. Tapi kalau menurut saya, mungkin Jens masih harus sabar dulu untuk bisa menembus ke tim senior,” tandas Indra Sjafri.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daftar 23 Pemain Timnas...
Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025
Jens Raven: Kami Fokus...
Jens Raven: Kami Fokus Hadapi Piala Asia U-20
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-20 vs Suriah: Arkhan Kaka dan Jens Raven Starter?
Mengapa Jens Raven Tidak...
Mengapa Jens Raven Tidak Dimainkan saat Indonesia Dikalahkan Yordania?
Daftar 28 Pemain Timnas...
Daftar 28 Pemain Timnas Indonesia di Turnamen U-20 Challenge Series 2025: Ada Welber Jardim!
Timnas Indonesia U-20...
Timnas Indonesia U-20 Gelar Aksi Sosial di Pesantren Bogor
Inilah Daftar 26 Pemain...
Inilah Daftar 26 Pemain Timnas Indonesia U-20 Proyeksi TC Piala Asia U-20 2025: Tak Ada Jens Raven!
Shin Tae-yong: Jens...
Shin Tae-yong: Jens Raven Belum Cocok Masuk Timnas Senior
Babak 1 Indonesia vs...
Babak 1 Indonesia vs Yaman 1-1, Gol Jens Raven Dibalas Abdulrahman
Rekomendasi
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
10 Alasan Amerika Serikat...
10 Alasan Amerika Serikat Tawarkan Perjanjian Gencatan Senjata ke Rusia dan Ukraina
Berita Terkini
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
47 menit yang lalu
Profil Sayed Mohammed...
Profil Sayed Mohammed Jaffer: Kiper Bahrain yang Ketar-Ketir dengan Perkembangan Timnas Indonesia
1 jam yang lalu
Super Tim Patrick Kluivert:...
Super Tim Patrick Kluivert: Armada Elite di Balik Timnas Indonesia
2 jam yang lalu
Erick Thohir: Alhamdulillah,...
Erick Thohir: Alhamdulillah, Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy Bisa Didaftarkan ke Timnas Indonesia
4 jam yang lalu
Kabar Baik! Kevin Diks...
Kabar Baik! Kevin Diks Pulih dari Cedera, Begini Statistik sang Bek Lawan Chelsea
4 jam yang lalu
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
7 jam yang lalu
Infografis
Megawati Hangestri Diminati...
Megawati Hangestri Diminati Klub Jepang, Turki, dan Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved