Hasil Liga Inggris: MU Dekati Zona Degradasi, Chelsea Pungut 1 Poin

Minggu, 06 Oktober 2024 - 22:04 WIB
loading...
Hasil Liga Inggris:...
Manchester United semakin dekat dengan jurang degradasi setelah bermain imbang tanpa gol melawan Aston Villa pada laga pekan ketujuh Liga Inggris 2024/2025 di Villa Park, Minggu (6/10/2024) malam WIB / Foto: Kolase
A A A
Manchester United semakin dekat dengan jurang degradasi setelah bermain imbang tanpa gol melawan Aston Villa pada laga pekan ketujuh Liga Inggris 2024/2025 di Villa Park, Minggu (6/10/2024) malam WIB. Raihan satu poin ini justru menghadirkan rapor merah untuk Setan Merah.

Rapor merah yang dimaksud tersebut adalah MU gagal mencetak gol pada babak pertama dalam enam dari tujuh pertandingan di Liga Inggris musim ini. Tentunya ini bukan catatan yang mengesankan buat anak asuh Erik ten Hag.

Selain itu, catatan lain juga muncul. Ini berkaitan dengan jumlah tendangan paling sedikit di babak pertama Liga Inggris musim ini. Aston Villa dan MU hanya mampu melepaskan enam tendangan selama 45 menit pertama.



Minimnya kreativitas ini membuat kedua tim harus puas berbagi angka di pertandingan ini. Tambahan satu poin ini membuat Villa nangkring di urutan kelima dengan nilai 14 poin, sedangkan MU tercecer di peringkat 14 dengan raihan delapan poin.

Di pertandingan lain, Chelsea bermain imbang 1-1 saat menjamu Nottingham Forest. Tuan rumah sempat tertinggal lebih dulu melalui gol yang dicetak Chris Wood (49').

Namun keunggulan itu tak bertahan lama. Selang delapan menit kemudian, puluhan ribu penggemar tuan rumah bersorak setelah Noni Madueke mencetak gol penyeimbang.



Hasil imbang ini membuat Chelsea berada di urutan keempat dengan nilai 14 poin. Sementara Nottingham menempati posisi sembilan dengan raihan 10 angka.


Hasil Liga Inggris


Aston Villa vs Manchester United 0-0

Chelsea vs Nottingham Forest 1-1
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1097 seconds (0.1#10.24)