Gregoria Mariska Cedera di Semifinal Denmark Open 2024, An Se Young Tembus Final!

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 18:23 WIB
loading...
Gregoria Mariska Cedera...
Gregoria Mariska Cedera di Semifinal Denmark Open 2024, An Se Young Tembus Final! Foto: PBSI
A A A
ODENSE - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung , harus menghentikan langkahnya di babak semifinal Denmark Open 2024. Ia tak mampu menyelesaikan laga kontra wakil Korea Selatan, An Se Young, karena mengalami cedera.

Gregoria menghentikan laga pada kedudukan 20-22 dan 12-12. Laga tersebut berlangsung di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark pada Sabtu (19/10/2024) sore WIB.

Sejak laga dimulai, pertandingan antara Gregoria dan An Se Young berjalan sangat sengit. Kedua pemain sama sama ngotot untuk bisa memenangkan pertandingan pada hari ini.

Pada gim pertama, Gregoria sendiri mengawali laga dengan baik. Ia mampu mengungguli An Se Young hingga unggul 11-8 di interval gim pertama.

Setelah itu, permainan berlangsung ketat. Meski Gregoria sempat unggul 14-11, tapi kedudukan tersebut mampu disamakan oleh An Se Young.

Bahkan setelah itu, An Se Young beberapa kali mampu unggul meski jarak poinnya tipis. Pada akhirnya Gregoria pun harus merelakan gim pertama dengan menyerah 20-22.

Memasuki gim kedua, Gregoria berhasil tancap gas dengan langsung unggul 5-1 hingga 9-3. Namun, lagi-lagi An Se Young mampu mengejar.

Pada interval gim kedua, kedudukan menjadi sangat ketat di mana Gregoria hanya unggul 11-10. Akan tetapi, pada kedudukan 12-12, Gregoria memutuskan mundur karena mengalami cedera.

Bahkan saat laga usai, Gregoria harus menggunakan kursi roda untuk keluar dari lapangan. Situasi ini membuat An Se Young memastikan diri meraih kemenangan dan lolos ke final.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0969 seconds (0.1#10.24)