45 Menit Sambangi Kompleks SUGBK, Patrick Kluivert Takjub Lihat Markas Timnas Indonesia

Senin, 13 Januari 2025 - 14:04 WIB
loading...
45 Menit Sambangi Kompleks...
45 Menit Sambangi Kompleks SUGBK, Patrick Kluivert Takjub Lihat Markas Timnas Indonesia
A A A
JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert meninjau langsung fasilitas latihan timnya di kompleks olahraga Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Senin (13/1/2025). Tinjauan itu merupakan pertama kalinya.

Berdasarkan pantauan di lapangan, pelatih asal Belanda itu meninjau lebih dahulu Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Kurang lebih sekitar 45 menit Patrick meninjau arena dalam stadion.

Setelah itu, pelatih tersebut meninjau Lapangan ABC, GBK. Selanjutnya, Patrick mengunjungi Kantor PSSI di GBK Arena dan meninggalkan lokasi untuk rapat internal di Hotel Mulia

Direktur Umum PPK-GBK (Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno) Hadi Sulistia mengatakan Patrick cukup berkesan bisa melihat langsung SUGBK. Pasalnya, pelatih itu sebelumnya hanya melihat sekilas dari tayangan video

"Melihat GBK secara keseluruhan, jadi mulai lapangan ABC sampai stadion utama," kata Hadi di SUGBK, Senin (13/1/2025).

"Dia menyatakan sangat kagum dengan aura SUGBK. Sebelumnya, sudah dirasakan dengan melihat tayangan-tayangan pertandingan," sambungnya,"tambahnya.

Saat kunjungan itu Patrick meminta diberitahukan lokasi koreografi yang dilakukan suporter Timnas Indonesia saat menampilkan karakter Gundala melawan Godzilla. Koreografi itu dilakukan dari tribun utara saat Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- kalah 0-4 dari Jepang dalam fase Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, pada tahun lalu.

"Dia menanyakan posisi mana pada saat koreografi yang menarik. Dia merasa suporter indonesia luar biasa," ujarnya.

"Patrick dan Denny Landzaat sangat kagum melihat bagaimana suporter indonesia itu sangat antusias terhadap timnas," tambahnya.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Penampilan Timnas Indonesia...
Penampilan Timnas Indonesia Mengecewakan, Mohamad Kusnaeni: Koordinasi Antarlini Lemah!
Eliano Reijnders Terkesan...
Eliano Reijnders Terkesan Dukungan Luar Biasa Suporter Timnas Indonesia
Tagar #KluivertOut Menggema,...
Tagar #KluivertOut Menggema, Manajer Timnas Indonesia Minta Publik Bersabar
Media Belanda Soroti...
Media Belanda Soroti Absennya Mees Hilgers: Kerugian Besar untuk Timnas Indonesia
Bagaimana Format Babak...
Bagaimana Format Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia?
Verdonk Soroti Kelemahan...
Verdonk Soroti Kelemahan Bola Mati Timnas Indonesia Jelang Laga Kontra Bahrain
Lini Belakang Bahrain...
Lini Belakang Bahrain Keropos, Peluang Timnas Indonesia Cetak Gol Terbuka!
Sumardji Ultimatum Patrick...
Sumardji Ultimatum Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain
Timnas Indonesia vs...
Timnas Indonesia vs Bahrain: Antara Catenaccio Ala Alex Pastoor dan Debut Emil Audero
Rekomendasi
Ajil Ditto Berbaur dengan...
Ajil Ditto Berbaur dengan Ribuan Pelari di Vision+ Sahurun 2025, Semangat Meski Jarang Olahraga
Tepat di Bulan Ramadan,...
Tepat di Bulan Ramadan, Jumlah Korban Tewas di Gaza Capai 50.021 Orang
Pemimpin Tim Siri iPhone...
Pemimpin Tim Siri iPhone Diganti setelah Menunda Integrasi Apple Intelligence
Berita Terkini
Rehan/Gloria Juara Polish...
Rehan/Gloria Juara Polish Open 2025
2 jam yang lalu
Hasil Final Swiss Open...
Hasil Final Swiss Open 2025: Fikri/Daniel Runner Up
2 jam yang lalu
Penampilan Timnas Indonesia...
Penampilan Timnas Indonesia Mengecewakan, Mohamad Kusnaeni: Koordinasi Antarlini Lemah!
2 jam yang lalu
Kisah George Foreman,...
Kisah George Foreman, Legenda Tinju dan Alat Pemanggang
3 jam yang lalu
Eliano Reijnders Terkesan...
Eliano Reijnders Terkesan Dukungan Luar Biasa Suporter Timnas Indonesia
4 jam yang lalu
10 Petinju Kelas Berat...
10 Petinju Kelas Berat Terhebat dalam Sejarah Tinju Amerika Serikat, George Foreman Masuk Daftar?
5 jam yang lalu
Infografis
Market Value Ian Maatsen...
Market Value Ian Maatsen Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved