Kekalahan Liverpool dan Mitos Kutukan Dejan Lovren
A
A
A
HERTFORDSHIRE - Dejan Lovren jadi kambing hitam kekalahan pertama Liverpool di Liga Inggris musim ini. Suka atau tidak suka, Liverpool hampir selalu kalah jika memainkan bek asal Kroasia itu sebagai starter.
Lovren tampil sebagai starter menggantikan Joe Gomez ketika Liverpool melawat ke markas Watford di Vicarage Road, Minggu (1/3/2020) waktu Indonesia. Tidak tanggung-tanggung, Liverpool kalah tiga gol tanpa balas.
Kekalahaan Liverpool barangkali bukan disebabkan oleh penampilan buruk Lovren semata, melainkan kesalahan kerja tim. Namun, fans di media sosial terlanjur menjadikan Lovren sebagai biang kerok kekalahan. (Baca juga: Gary Neville Seperti Orang Gila Rayakan Kekalahan Liverpool )
Tidak adil jika statistik kekalahan Liverpool tidak diungkap. Namun, di berbagai kompetisi, the Reds hampir selalu kalah jika memainkan Lovren sebagai starter. Berikut statistik kekalahan Liverpool ketika memasang bek asal Kroasia tersebut:
Lovren tampil sebagai starter menggantikan Joe Gomez ketika Liverpool melawat ke markas Watford di Vicarage Road, Minggu (1/3/2020) waktu Indonesia. Tidak tanggung-tanggung, Liverpool kalah tiga gol tanpa balas.
Kekalahaan Liverpool barangkali bukan disebabkan oleh penampilan buruk Lovren semata, melainkan kesalahan kerja tim. Namun, fans di media sosial terlanjur menjadikan Lovren sebagai biang kerok kekalahan. (Baca juga: Gary Neville Seperti Orang Gila Rayakan Kekalahan Liverpool )
Tidak adil jika statistik kekalahan Liverpool tidak diungkap. Namun, di berbagai kompetisi, the Reds hampir selalu kalah jika memainkan Lovren sebagai starter. Berikut statistik kekalahan Liverpool ketika memasang bek asal Kroasia tersebut:
Tanggal | Pertandingan | Ajang |
1 Maret 2020 | Watford 3-0 Liverpool | (Liga Inggris) |
1 Mei 2019 | Barcelona 3-0 Liverpool | (Liga Champions) |
7 Januari 2019 | Wolverhampton 2-1 Liverpool | (Piala FA) |
3 Januari 2019 | Manchester City 2-1 Liverpool | (Liga Inggris) |
28 November 2018 | PSG 2-1 Liverpool | (Liga Champions) |
26 September 2018 | Liverpool 1-2 Chelsea | (Piala Liga Inggris) |
26 Mei 2018 | Real Madrid 3-1 Liverpool | (Liga Champions) |
6 Mei 2018 | Chelsea 1-0 Liverpool | (Liga Inggris) |
2 Mei 2018 | Roma 4-2 Liverpool | (Liga Champions) |
10 Maret 2018 | Manchester United 2-1 Liverpool | (Liga Inggris) |
22 Oktober 2017 | Tottenham Hotspur 4-1 Liverpool | (Liga Inggris) |
(bbk)