Shin Tae-yong Ungkap 3 Penyebab Kekalahan Telak Timnas Indonesia dari Australia

Jum'at, 21 Maret 2025 - 10:10 WIB
loading...
Shin Tae-yong Ungkap...
Shin Tae-yong mengungkapkan tiga penyebab kekalahan telak 1-5 Timnas Indonesia dari Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia / Foto: Subway Socceroos (@Socceroos) · X
A A A
Shin Tae-yong mengungkapkan tiga penyebab kekalahan telak 1-5 Timnas Indonesia dari Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Mantan pelatih Skuad Garuda, yang turut menyaksikan pertandingan tersebut menuturkan bahwa strategi pressing atau menekan pertahanan lawan yang diterapkan tim besutan Patrick Kluivert tidak berjalan efektif.

Shin Tae-yong menduga hal ini disebabkan minimnya waktu latihan bersama tim kepelatihan baru. "Para pemain bekerja keras. Tapi memang pressing para pemain depan juga sangat baik," ujar Shin Tae-yong

"Karena tidak banyak waktu untuk latihan, jadi lepas man to man marking, jadi mungkin menyebabkan kekalahan ini," sambungnya.



Penyebab kedua, Shin Tae-yong menilai Timnas Indonesia gagal mengantisipasi skema bola mati Australia. Ia menyayangkan gol-gol yang tercipta dari situasi set piece.

"Sangat disayangkan sekali. Sebenarnya enggak perlu kita kemasukan gol lewat set piece. Mungkin karena Pelatih Patrick tidak punya banyak waktu untuk latihan set piece. Jadi mungkin alasannya itu," jelasnya.

Penyebab ketiga, Shin Tae-yong menyoroti kegagalan penalti Timnas Indonesia di awal pertandingan. Menurutnya, gol penalti bisa mengubah jalannya laga.



"Memang kita juga bisa cetak gol di awal, tapi karena tidak bisa dimanfaatkan dengan baik, jadi ya itu mungkin jadi penyebab," pungkasnya.

Analisis Shin Tae-yong ini memberikan gambaran jelas mengenai kelemahan Timnas Indonesia saat menghadapi Australia. Diharapkan, Kluivert segera berbenah dan mengevaluasi ini sebelum menjamu Bahrain pada laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (25/3/2025).
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bagaimana Format Babak...
Bagaimana Format Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia?
Verdonk Soroti Kelemahan...
Verdonk Soroti Kelemahan Bola Mati Timnas Indonesia Jelang Laga Kontra Bahrain
Lini Belakang Bahrain...
Lini Belakang Bahrain Keropos, Peluang Timnas Indonesia Cetak Gol Terbuka!
Sumardji Ultimatum Patrick...
Sumardji Ultimatum Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain
Timnas Indonesia vs...
Timnas Indonesia vs Bahrain: Antara Catenaccio Ala Alex Pastoor dan Debut Emil Audero
Siapa Pengganti Mees...
Siapa Pengganti Mees Hilgers yang Absen Lawan Bahrain? Ini 3 Kandidat Terkuat
Mees Hilgers Absen saat...
Mees Hilgers Absen saat Timnas Indonesia vs Bahrain: Lini Belakang Skuad Garuda dalam Bahaya?
Timnas Indonesia Latihan...
Timnas Indonesia Latihan Jelang Lawan Bahrain: Mees Hilgers, Sandy Walsh, dan Ole Romeny Absen!
Mampukah Timnas Indonesia...
Mampukah Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026? Ini Skenarionya
Rekomendasi
Bos Pentagon Tawarkan...
Bos Pentagon Tawarkan Pilihan antara Departemen Perang dan Pertahanan
Peringati Earth Hour...
Peringati Earth Hour 2025, JICT Padamkan Lampu selama Satu Jam
Riwayat Pendidikan Erick...
Riwayat Pendidikan Erick Thohir, Ketum PSSI dan Menteri BUMN, Alumni Kampus Mana?
Berita Terkini
Bagaimana Format Babak...
Bagaimana Format Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia?
24 menit yang lalu
Verdonk Soroti Kelemahan...
Verdonk Soroti Kelemahan Bola Mati Timnas Indonesia Jelang Laga Kontra Bahrain
51 menit yang lalu
George Kambosos vs Richardson...
George Kambosos vs Richardson Hitchins: Duel Sengit Akhir Juni, Perebutan Gelar Juara Dunia!
1 jam yang lalu
Lini Belakang Bahrain...
Lini Belakang Bahrain Keropos, Peluang Timnas Indonesia Cetak Gol Terbuka!
2 jam yang lalu
Sumardji Ultimatum Patrick...
Sumardji Ultimatum Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain
4 jam yang lalu
Timnas Indonesia vs...
Timnas Indonesia vs Bahrain: Antara Catenaccio Ala Alex Pastoor dan Debut Emil Audero
4 jam yang lalu
Infografis
Shin Tae-yong Dipecat...
Shin Tae-yong Dipecat dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved