Chelsea Dekati Edouard Mendy, Rennes: Belum Ada Kesepakatan
loading...
A
A
A
RENNES - Chelsea tampaknya masih belum berhenti untuk menambah amunisi jelang bergulirnya kompetisi Liga Inggris 2020/2021. Sejauh ini sudah enam pemain yang didatangkan klub asal London Barat tersebut.
Dari enam pemain yang didatangkan ke Stamford Bridge pada bursa transfer musim ini, Chelsea sudah menggelontorkan dana sebesar 230 juta poundsterling. Ini membuktikan bahwa The Blues begitu ambisius untuk meraih trofi juara musim mendatang.
Sehingga tak aneh ketika klub Roman Abramovich seolah melampiaskan semuanya di bursa transfer kali ini setelah dilarang beraktivitas di bursa transfer musim panas lalu. Saat ini, laporan terbaru muncul bahwa Chelsea tengah menjajaki komunikasi dengan klub Ligue 1, Rennes. (Baca juga: Jokowi Minta Semua Pihak Merancang Ulang Pembinaan Atlet )
Ini berkaitan dengan ketertarikan Chelsea terhadap kiper Edouard Mendy. dari beberapa laporan menyebut jika klub besutan Frank Lampard tersebut tengah mengadakan diskusi untuk menandatangani kiper Rennes tersebut, tetapi belum pembicaraan yang mengarah ke biaya.
Chelsea ngotot mendatangkan kiper Rennes lantaran penampilan Kepa Arrizabalaga mengalami penurunan di musim keduanya. Karena itu, Mendy menjadi target utama mereka. (Baca juga: Haornas 2020, Jokowi Ingin Olahraga Dongkrak Ekonomi Nasional )
Tetapi Presiden Rennes, Nicolas Holveck mengakui bahwa negosiasi sedang berlangsung, tetapi masih ada pekerjaan yang harus dilakukan pada kesepakatan potensial.
"Diskusi telah dimulai. Kami sedang dalam tahap diskusi. Untuk saat ini memang belum ada kesepakatan. Kami tahu betapa berharganya Edouard sebagai pemain, karena di ruang ganti kami, dia pemain yang sangat penting," kata Holveck dikutip dari Livescore, Kamis (10/9/2020).
"Itu bagian dari bursa transfer. Saya tidak bisa memberi tahu Anda apa yang akan terjadi, tapi untuk saat ini Edouard adalah pemain Rennes."
Mendy merupakan target baru Chelsea di bursa transfer musim ini. Sebelumnya, klub raksasa Liga Inggris tersebut digosipkan tengah dikaitkan dengan Jan Oblak (Atletico Madrid), Andre Onana, dan Dean Henderson.
Dari enam pemain yang didatangkan ke Stamford Bridge pada bursa transfer musim ini, Chelsea sudah menggelontorkan dana sebesar 230 juta poundsterling. Ini membuktikan bahwa The Blues begitu ambisius untuk meraih trofi juara musim mendatang.
Sehingga tak aneh ketika klub Roman Abramovich seolah melampiaskan semuanya di bursa transfer kali ini setelah dilarang beraktivitas di bursa transfer musim panas lalu. Saat ini, laporan terbaru muncul bahwa Chelsea tengah menjajaki komunikasi dengan klub Ligue 1, Rennes. (Baca juga: Jokowi Minta Semua Pihak Merancang Ulang Pembinaan Atlet )
Ini berkaitan dengan ketertarikan Chelsea terhadap kiper Edouard Mendy. dari beberapa laporan menyebut jika klub besutan Frank Lampard tersebut tengah mengadakan diskusi untuk menandatangani kiper Rennes tersebut, tetapi belum pembicaraan yang mengarah ke biaya.
Chelsea ngotot mendatangkan kiper Rennes lantaran penampilan Kepa Arrizabalaga mengalami penurunan di musim keduanya. Karena itu, Mendy menjadi target utama mereka. (Baca juga: Haornas 2020, Jokowi Ingin Olahraga Dongkrak Ekonomi Nasional )
Tetapi Presiden Rennes, Nicolas Holveck mengakui bahwa negosiasi sedang berlangsung, tetapi masih ada pekerjaan yang harus dilakukan pada kesepakatan potensial.
"Diskusi telah dimulai. Kami sedang dalam tahap diskusi. Untuk saat ini memang belum ada kesepakatan. Kami tahu betapa berharganya Edouard sebagai pemain, karena di ruang ganti kami, dia pemain yang sangat penting," kata Holveck dikutip dari Livescore, Kamis (10/9/2020).
"Itu bagian dari bursa transfer. Saya tidak bisa memberi tahu Anda apa yang akan terjadi, tapi untuk saat ini Edouard adalah pemain Rennes."
Mendy merupakan target baru Chelsea di bursa transfer musim ini. Sebelumnya, klub raksasa Liga Inggris tersebut digosipkan tengah dikaitkan dengan Jan Oblak (Atletico Madrid), Andre Onana, dan Dean Henderson.
(sha)