Ngeri Amuk Mike Tyson di Ronde 1, Jones: Lengah Sedikit, Hancur!

Senin, 14 September 2020 - 05:55 WIB
loading...
Ngeri Amuk Mike Tyson...
Roy Jones: Mike Tyson Mengerikan sejak Ronde 1
A A A
LAS VEGAS - Roy Jones Jr. mengantisipasi amuk Mike Tyson di ronde pertama dalam pertarungan tinju Kelas Berat yang akan digelar 28 November mendatang. Jones Jr menganggap Tyson tetaplah Mike Tyson yang dahulu, ganas dan garang, bisa menghancurkan lawannya di ring sejak ronde pertama. (Baca juga : Teleskop Pemburu Alien Alami Musibah Misterius, Diserang UFO? )

"Dia tetaplah Mike Tyson, dia masih salah satu orang terkuat dan paling eksplosif sejak menyentuh ring tinju. Jika lengah, aku membuat kesalahan dengan dia. Dia orang yang lebih besar, dia orang yang suka meledak,’’kata Jones Jr kepada Sky Sports.

Jones, 51 tahun, tidak mau membuat kesalahan sedikitpun saat bertarung di ring agar tidak menjadi korban keganasan Tyson. Kendati Tyson saat ini berusia 54 tahun tapi keganasan dan kedahsyatan pukulannya tetap mengerikan lawan-lawannya. Seperti yang ditunjukkannya dalam video saat berlatih menjelang Mike Tyson comeback ke ring tinju. Dalam video 30 detik yang viral di internet,Tyson menunjukkan agresivitasnya.

"Dia akan memiliki semua ledakan sejak ronde pertama, bukan saya. Saya memang memiliki ledakan ronde pertama, tapi ia dikenal karena lebih banyak ledakan di ronde pertama daripada siapa pun yang pernah menyentuh ring tinju, selain mungkin George Foreman. Dengan dia yang pertama melakukan ronde pertama.''
Tak mau menjadi korban, Jones Jr mempersiapkan diri dengan berlatih bersama petinju muda Chris Eubank Jr. Dia memanfaatkan power Eubank Jr yang lebih kuat agar bisa menahan pukulan Tyson. "Sobat, dengan melatih orang-orang ini seperti Chris Eubank, mereka menginspirasi saya untuk membuat pikiran saya bergerak," kata Jones Jr. kepada Sky Sports. "Mereka sudah sangat bagus, tetapi Anda harus membawa pikiran mereka ke tingkat yang lebih tinggi. Anda harus membawa mereka ke tempat yang belum pernah mereka kunjungi, atau Anda tidak dapat benar-benar melatih mereka.''
(aww)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1198 seconds (0.1#10.140)