Virus Corona Bikin Koke Belajar untuk Menjaga Kesehatan

Rabu, 06 Mei 2020 - 18:02 WIB
loading...
Virus Corona Bikin Koke Belajar untuk Menjaga Kesehatan
Pemain Atletico Madrid, Koke menekankan setelah Spanyol melakukan lockdown selama dua bulan ternyata telah membantunya untuk lebih berhati-hati dalam menjaga kesehatannya / Foto: Into the Calderon
A A A
Pemain Atletico Madrid, Koke menekankan setelah Spanyol melakukan lockdown selama dua bulan ternyata telah membantunya untuk lebih berhati-hati dalam menjaga kesehatannya. Selama melakukan isolasi mandiri di rumah dia lebih banyak melakukan pencegahan untuk menghindari terkena virus corona.

Itu disampaikannya jelang klub bersiap untuk kembali ke tempat pelatihan pada akhir pekan ini. "Dua bulan ini saya telah belajar untuk mengambil banyak tindakan pencegahan dalam pelatihan dan untuk segalanya. Kita harus menjaga diri kita sendiri dan melindungi diri kita sendiri di rumah juga," kata Koke ketika berbicara dengan klub dikutip dari Marca, Rabu (6/5/2020).

"Saya punya anak kecil dan saya harus membersihkan diri dengan baik. Kamu harus menjaga dirimu dan berolahraga dengan hati-hati.

Koke menambahkan selama dua bulan terkunci dirinya hanya berpikir untuk kembali menjalani kehidupan normal dan bermain sepak bola untuk membuat para penggemar Atletico Madrid bahagia. Begitu banyak waktu tanpa sepak bola itu memengaruhi kita semua. Kami telah mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk kembali sehingga kami dapat menghibur orang."

Kapten tim berharap bahwa para penggemar dapat segera kembali ke stadion, karena LaLiga berencana untuk menyelesaikan musim ini dengan permainan di balik pintu tertutup alias tanpa penggemar. Meskipun Koke merasa aneh melihat yang terjadi pada sepak bola musim ini, namun ia berharap keadaan ini hanya berlangsung normal.

Gelandang berusia 28 tahun ini menggarisbawahi para pemain ingin kembali ke situasi normal di mana setiap pertandingan sepak bola selalu dipenuhi penggemar.

"Mereka akan mendukung kita di mana pun mereka berada. Kita harus melakukan tes dan pelatihan individu. Anda tahu bahwa kami memikirkan tentang normalitas dan Atletico. Kami mempersiapkan dengan baik untuk apa yang akan terjadi," pungkas Koke.
(bbk)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1905 seconds (0.1#10.140)