Mimpi Gareth Bale Main di MLS Sulit Terwujud

Kamis, 07 Mei 2020 - 13:08 WIB
loading...
Mimpi Gareth Bale Main di MLS Sulit Terwujud
Mimpi Gareth Bale untuk bermain di MLS akan terganjal soal transfer dan gaji. Foto : Reuters
A A A
MADRID - Mimpi Gareth Bale untuk bisa bermain di Liga Sepak Bola Amerika Serikat (MLS) rasanya sulit tercapai. Masalah gaji dan transfer sepertinya yang akan mengganjal pemain Real Madrid asal Wales tersebut.

Masih hangat dalam ingatan bagaimana Bale yang sudah selangkah lagi hijrah ke Liga China gagal berantakan. Itu semua terkait dengan undang-undang di negara tersebut yang mempunyai batasan transfer kepada seorang pemain.

Nah, di AS sendiri aturan soal transfer dan gaji pemain ini lebih ketat. Apalagi dengan adanya pandemi virus corona klub besar di Negeri Paman Sam itu mengalami kerugian. Bahkan klub masih bernegosiasi dengan pemain agar mau dikurangi gajinya hingga 50 persen.

Soal pajak juga akan menjadi batu sandungan buat Bale. Sebagai gambaran upah yang diterima Bale di Madrid empat kali lipat dibandingkan Chicharito Hernandez. Padahal pemain LA Galaxy itu menjadi pemain termahal di MLS.

Chicharito dibayar kotor 9 Juta Dolar AS (Rp 135 Miliar) sedangkan Bale menghasilkan 14,5 Juta Euro bersih (Rp 236 Miliar). Kalau pun ada klub MLS yang ingin menggunakan jasa Bale, mereka harus menyediakan gaji 31 Juta Dolar AS (Rp 467 Miliar). Inilah hal yang tidak mungkin bisa dipenuhi klub di MLS.

Menurut Juan Arango, pakar sepak bola dari Meksiko seperti dikutip Marca, Kamis (7/5), satu-satunya cara buat Bale agar bisa main di MLS yakni menurunkan gaji. "Karena tidak ada klub yang dapat membayar gaji seperti di Madrid," katanya.

"Apakah Bale rela kehilangan setengah dari gajinya di Madrid untuk datang ke Amerika? Saya ragu, tapi mungkin dia bisa menghargai sisi yang lebih manusiawi, seperti menyingkirkan tekanan dan memiliki kehidupan yang lebih damai di negara tempat tidak ada yang akan mengkritiknya karena bermain golf."
(bbk)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1419 seconds (0.1#10.140)