Man City Berhasil Jaga Kesucian Etihad

Kamis, 22 Oktober 2020 - 03:55 WIB
loading...
Man City Berhasil Jaga...
Manchester City mendapatkan perlawanan yang sengit dari Porto kala menjalani laga pembuka Grup A Liga Champions 2020/2021 di Stadion Etihad, Kamis (22/10) dini hari WIB / Foto: Optajoe
A A A
MANCHESTER - Manchester City mendapatkan perlawanan yang sengit dari Porto kala menjalani laga pembuka Grup A Liga Champions 2020/2021 di Stadion Etihad, Kamis (22/10) dini hari WIB. Sempat tertinggal lebih dulu, tuan rumah akhirnya mampu membalikkan keadaan menjadi 3-1.

City , yang tidak diperkuat jenderal lapangan tengah Kevin de Bruyne agak sedikit limbung dalam mengatur serangan. Inilah yang coba dimanfaatkan Porto untuk mencuri gol lebih dulu.

Adalah Luis Diaz yang sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah umpan Mateus Uribe mampu dikonversikannya dengan sempurna di menit 14. Keunggulan itu hanya bertahan enam menit. (Baca juga: Permalukan Real Madrid, Shakhtar Donetsk Patahkan Kutukan )

Ya, City sukses menyamakan kedudukan melalui Sergio Aguero dari titik putih (penalti). Ini merupakan gol pertamanya bersama City sejak Maret melawan Sheffield Wednesday.

Artinya, Aguero sudah puasa gol selama 231 hari. Itu merupakan catatan terlama di antara gol-gol dalam karier pemain Argentina itu untuk klub dan negaranya. (Baca juga: Ke Markas Bayern Muenchen, Atletico Cuma Jadi Pecundang )

Skor 1-1 bertahan hingga interval pertama usai. Di babak kedua, City mengamuk. Tim besutan Pep Guardiola itu berhasil mencetak dua gol tambahan lewat aksi Ilkay Guendogan (66') dan Ferran Torres (73').

Hingga pertandingan usai skor 3-1 untuk kemenangan City tak berubah. Dengan hasil positif ini City masih menjaga rekor tak terkalahkan dalam delapan pertandingan kandang Eropa (delapan menang dan sekali imbang) sejak kalah 2-1 melawan Lyon pada Matchday 1 pada 2018/2019.
(bbk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
Daftar 8 Tim di Perempat...
Daftar 8 Tim di Perempat Final Liga Champions 2024/2025
Hasil Pertandingan Leg...
Hasil Pertandingan Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Real Madrid dan Arsenal Lolos
Hasil Leg 2 Babak 16...
Hasil Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Lolos ke Perempat Final usai Singkirkan PSV
Hasil Lengkap Liga Champions:...
Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Mulus, Liverpool Tersingkir Menyakitkan
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Arsenal vs PSV di Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2024/25 di VISION+
Link Streaming Keseruan...
Link Streaming Keseruan Leg 2 UEFA Champions League 2024/25 di VISION+
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Nottingham Forest Tumbangkan Man City 1-0
Top Skor Liga Champions...
Top Skor Liga Champions 2024/2025 Memanas: Harry Kane Kejar Serhou Guirassy
Rekomendasi
GP Ansor Dorong Pemerintah...
GP Ansor Dorong Pemerintah Bentuk Badan Penerimaan Negara
Profil Kang Gobang yang...
Profil Kang Gobang yang Viral usai Meninggal, Dikenang dalam Episode Preman Pensiun 9
Baim Wong Bingung Perilaku...
Baim Wong Bingung Perilaku Paula Verhoeven, Klaim Pencemaran Nama Baik
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
35 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Elon Musk Berhasil Tanam...
Elon Musk Berhasil Tanam Otak Neuralink untuk Kedua Kalinya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved