Lacazette Girang Akhiri Paceklik Gol di Depan 2.000 Penggemar Arsenal

Jum'at, 04 Desember 2020 - 08:33 WIB
loading...
Lacazette Girang Akhiri...
Alexandre Lacazette mengakhiri paceklik gol bersama Arsenal di musim ini usai mengoyak jala Rapid Vienna saat The Gunners menang 4-1 pada laga lanjutan Grup B Liga Europa di Stadion Emirates, Jumat (4/12/2020) dini hari WIB / Foto: Twitter Arsenal
A A A
LONDON - Alexandre Lacazette mengakhiri paceklik gol bersama Arsenal di musim ini usai mengoyak jala Rapid Vienna saat The Gunners menang 4-1 pada laga lanjutan Grup B Liga Europa di Stadion Emirates, Jumat (4/12/2020) dini hari WIB. Sumbangan satu golnya itu terasa spesial lantaran disaksikan 2.000 penggemar.

Lacazette telah menjalani delapan pertandingan tanpa gol sebelum membawa The Gunners unggul pada menit ke-10 lewat tendangan jarak jauh yang menakjubkan. Penyerang asal Prancis itu menjadi pemain kedelapan yang mencetak 20 gol di Liga Europa sejak 2009/2010 dengan gol pembuka, yang merupakan gol ketiganya dari luar kotak dalam kompetisi.

Gol pembuka itu terasa spesial buay Lacazette . Ini disebabkan lantaran ada 2.000 penggemar yang hadir di Stadion Emirates, dan itu merupakan pertandingan Eropa pertama di Inggris yang memiliki pendukung di lapangan sejak Maret. (Baca juga: Lacazette Cetak Gol, Arsenal Sempurna Usai Gulung Rapid Vienna )

Pasca pertandingan, Lacazette mengaku, merasakan dukungan yang dia terima selama pertandingan membantunya mencetak gol pertamanya. (Baca juga: Pesona Alysha Newman, Atlet Cantik yang Hobi Berjemur di Pantai )

"Itu luar biasa. Kami sangat senang melihat para penggemar hari ini, dan itu sangat membantu kami selama pertandingan," kata pemain berusia 29 tahun seperti dikutip dari BT Sport.

"Bahkan di saat-saat buruk mereka mendorong kami untuk bermain bagus. Jelas kami bermain bagus, itu sepak bola yang bagus. Itu benar-benar bagus, sangat menyenangkan ketika para penggemar berada di belakang kami. Tidak mudah bagi saya dalam beberapa minggu terakhir ini tetapi untuk melihat para penggemar di belakang saya, saya sangat menikmatinya jadi saya ingin menyampaikan terima kasih," pungkas Lacazette.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Leg 2 Babak 16...
Hasil Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Lolos ke Perempat Final usai Singkirkan PSV
Streaming Man United...
Streaming Man United vs Real Sociedad di UEFA Europa League 2024/25 di VISION+
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Arsenal vs PSV di Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2024/25 di VISION+
Kevin Diks Kutuk Netizen...
Kevin Diks Kutuk Netizen Indonesia yang Lakukan Serangan Rasisme ke Trevoh Chalobah
Jadwal & Link Streaming...
Jadwal & Link Streaming UEFA Europa League 16 Besar: Roma vs Bilbao hingga AZ vs Tottenham di VISION+
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Pesta Gol, Real Madrid Gulung Atletico
Hasil Lengkap Liga Inggris:...
Hasil Lengkap Liga Inggris: Chelsea dan Arsenal Tumbang, MU Selamat dari Kekalahan
Hasil Drawing 16 Besar...
Hasil Drawing 16 Besar Liga Europa 2024-2025: Man United vs Real Sociedad
Alex Pastoor Pertanyakan...
Alex Pastoor Pertanyakan Rencana Permainan FC Twente: Upaya Bertahan Mees Hilgers Dkk Buruk!
Rekomendasi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
51 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved