Pelatih Liverpool Lebih Pilih Messi ketimbang Ronaldo

Kamis, 14 Mei 2020 - 03:05 WIB
loading...
Pelatih Liverpool Lebih...
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp mengeluarkan pendapatnya mengenai Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Dia mengaku lebih menyukai penyerang Barcelona tersebut. Foto: reuters
A A A
LIVERPOOL - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp mengeluarkan pendapatnya mengenai Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Dia mengaku lebih memilih penyerang Barcelona, ketimbang CR7 yang sekarang membela Juventus.

Messi dan Ronaldo sudah dianggap sebagai dua pesepak bola terhebat sepanjang sejarah. Nyatanya, mereka telah menggondol 11 dari 12 Ballon d’Or terakhir, dimana enam diantaranya atas nama La Pulga. Namun, sampai saat ini, siapa yang lebih hebat masih terus diperdebatkan.

Meski demikian, Klopp punya jawaban sendiri. Mantan pelatih Borussia Dortmund itu memuji dominasi dan kualitas keduanya. Tapi, nakhoda asal Jerman tersebut lebih memilih Messi sebagai pemain terbaik di dunia.

“Bagi saya Messi (pemain terbaik di dunia). Tapi, saya tidak bisa mengagumi Ronaldo lebih dari yang saya lakukan sekarang. Penjelasannya seperti ini. Kami pernah menghadapi keduanya. Dan, mereka hampir mustahil dijaga,” ucap klopp, dilansir skysport.

Klopp mengakui Ronaldo punya kondisi fisik lebih baik. Mantan bintang Real Madrid dan Manchester United (MU) dianggapnya sebagai pemain sempurna. Tapi, dia menilai Messi seperti bisa melakukan sihir dan membuatnya terlihat mudah.

“Sejak lahir, kekuatan fisik Messi memang agak lebih rendah dari yang diperlukan. Jika Anda menggambarkan pemain sempurna, sudah pasti Ronaldo dengan posturnya. Dia juga harus bisa melompat tinggi dan berlari secepat Ronaldo,” lanjut Klopp.

“Jika digabung dengan sikapnya, jelas itu akan menjadi pemain sempurna, tidak mungkin lebih baik dari itu. Tapi, disisi lain, Messi membuat segala sesuatunya terlihat mudah. Karena itu, saya lebih menyukainya. Tapi, Ronaldo juga pemain yang luar biasa,” tutupnya.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0809 seconds (0.1#10.140)