Pirlo: DNA Juventus yang Bikin Ronaldo dkk Bangkit Kalahkan 10 Pemain Sassuolo

Senin, 11 Januari 2021 - 08:19 WIB
loading...
Pirlo: DNA Juventus...
DNA Juventus terus berjibaku hingga akhir pertandingan/Foto/Twitter
A A A
TURIN - Pelatih Andrea Pirlo mengklaim pemainnya memiliki DNA Juventus untuk terus berjibaku hingga akhir pertandingan. Juventus tidak menampilkan permainan terbaiknya meski menang 3-1 lawan 10 pemain Sassuolo dalam lanjutan Serie A 2020/2021 , Senin (11/1/2020) dini hari WIB .

Dalam 10 menit tersisa, Juventus imbang 1-1 setelah Gregoire Defrel membatalkan gol pembuka Danilo menit ke-50. Padahal, Sassuolo bermain dengan 10 orang sepanjang babak kedua setelah Pedro Obiang diusir wasit pada babak eprtama (45+2). (Baca juga: Kartu Merah Warnai Kemenangan Juventus atas Sassuolo ).Gol-gol telat dari Aaron Ramsey (menit ke-82) dan Cristiano Ronaldo (90+2) memastikan kemenangan sang juara bertahan di Allianz Arena, Turin. Ramsey telah terlibat dalam tiga gol dalam lima penampilan terakhirnya di Serie A (satu gol, dua assist) sementara gol Ronaldo memastikan dia telah mencapai setidaknya 15 gol liga dalam 15 musim terakhirnya.

Kemenangan tersebut membantu Bianconeri meraih tiga kemenangan beruntun di Serie A untuk pertama kalinya sejak Juli 2020. Juventus di peringkat 4 dengan 33 poin, terpisah tujuh angka dari pemuncak klasemen AC Milan dengan satu pertandingan tersisa. (Baca juga: Lima Pemain Bintang Diprediksi Hengkang di Januari ).

"Kami bisa meningkatkan kualitas kami, kami bisa bermain lebih baik atau lebih buruk, tapi determinasi adalah elemen yang tidak boleh kurang," kata Pirlo pada konferensi media pasca pertandingan.

“Itu harus dalam DNA Juventus, determinasi dan keinginan untuk terus maju hingga menit terakhir." (Baca juga: Klasemen dan Hasil Pertandingan Sepak Bola, Minggu-Senin (11/1/2021) ).

“Penting bagi kami untuk konsisten dengan menang malam ini, jika tidak, kemenangan di Milan pada Rabu tidak akan berarti apa-apa," kata Pirlo. “Kami sedikit lamban, tapi kami sedikit kurang terorganisir. Tapi, kami menunjukkan rasa lapar yang dibutuhkan untuk memenangkan pertandingan.”

“Kami adalah Juventus dan oleh karena itu memiliki tekanan pada kami untuk memenangkan setiap pertandingan. Kami harus menghadapi setiap pertandingan seolah-olah ini adalah final, kemudian kami akan melihat di mana kami mendekati akhir musim.

"Jika kami tidak memainkan setiap pertandingan dengan konsentrasi dan determinasi yang tepat, kami akan terus berjuang hingga akhir."
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Keren! Jay Idzes Masuk...
Keren! Jay Idzes Masuk Skuad Terbaik Serie A Pekan ke-28 Versi Media Statistik
3 Klub Eropa yang Berminat...
3 Klub Eropa yang Berminat Rekrut Jay Idzes
Mees Hilgers Terdampak...
Mees Hilgers Terdampak Kebijakan Transfer Juventus, Bakal Gabung Valencia?
Laga Fiorentina vs Hellas...
Laga Fiorentina vs Hellas Verona Mencekam, Moise Kean Kolaps di Lapangan
Duel Sengit di Philips...
Duel Sengit di Philips Stadion: Streaming PSV vs Juventus di VISION+
Cerita Kevin Diks Berkarier...
Cerita Kevin Diks Berkarier di Serie A: Dibuang Fiorentina hingga Bayar Ongkos Perawatan Cedera Sendiri
Jay Idzes Jadi Rebutan,...
Jay Idzes Jadi Rebutan, Venezia Minta Mahar Rp337 Miliar ke Juventus
9 Pemain Asia yang Main...
9 Pemain Asia yang Main di Serie A Liga Italia, Kapten Jay Idzes Rutin Starter
Jay Idzes, Pemain Asia...
Jay Idzes, Pemain Asia yang Rajin Tampil di Serie A
Rekomendasi
Panja RUU TNI Bahas...
Panja RUU TNI Bahas Penempatan Prajurit di Jabatan Sipil Siang Nanti
Deretan Irjen Pol yang...
Deretan Irjen Pol yang Masuk Daftar Mutasi Polri Maret 2025
8 Jam Diperiksa Kejagung,...
8 Jam Diperiksa Kejagung, Ahok Dicecar 14 Pertanyaan
Berita Terkini
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
5 menit yang lalu
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
45 menit yang lalu
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
1 jam yang lalu
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
1 jam yang lalu
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
2 jam yang lalu
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
2 jam yang lalu
Infografis
Kehebatan Rudal Balistik...
Kehebatan Rudal Balistik DF-31 China yang Bikin AS Ketar-ketir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved