Jadwal Masih Belum Jelas, Voting NBA All-Star 2021 Tetap Jalan
loading...
A
A
A
LOS ANGELES - NBA All-Star 2021 masih belum bisa dipastikan apakah akan digelar pada pertengahan Februari 2021. Namun, penggemar NBA tetap bisa memilih pemain idolanya agar masuk rooster terhitung pada Kamis (28/1/2021) waktu setempat.
Eksebisi NBA All-Star sudah rutin digelar sejak 1951. Ajang itu biasanya selalu berlangsung selama tiga hari, yakni dari Jumat-Minggu. Laga yang mempertemukan pemain pilihan dari wilayah Barat dan Timur itu menjadi event yang banyak digemari.
Sama seperti pertandingan basket biasanya, setiap tim terdiri dari tiga pemain depan dan dua guard. Penggemar dapat menentukan pilihan mereka lewat situs resmi nba.com.
Awalnya, pemain-pemain yang turun berlaga murni hasil pilihan penggemar. Namun, mulai 2017, NBA mengubah format. Hasil pemilihan penggemar mendapat bobot 50%. Pemain dan media juga boleh ikut memilih dengan masing-masing mendapat porsi penghitungan 25%.
Dilansir dari laman resmi NBA, proses pemungutan suara akan dilangsungkan hingga 16 Februari mendatang. Dengan demikian, pekan NBA All-Star 2021 dipastikan mundur dari jadwal sebelumnya, yakni 14 Februari.
Diskusi soal digelarnya NBA All-Star 2021 terus berlangsung. Ada kemungkinan, ajang tersebut digelar di Atlanta pada 7 Maret 2021.
Mengingat NBA All-Star menghitung bobot terbesar dari pilihan penggemar, tidak perlu heran bila hasilnya subyektif. Pemain-pemain yang tampil impresif pada musim 2020/2021 belum tentu masuk dalam line-up Perang Bintang.
Dari wilayah Barat, LeBron James jelas diunggulkan untuk masuk dalam tim NBA All-Star. Penggemar tentu ingin menonton aksi-aksi dari King James. Apalagi, posisinya ditentukan sebagai frontcourt. Begitu juga dengan rekan duetnya di LA Lakers, Anthony Davis.
Untuk guard, nama Stephen Curry jelas tidak boleh dilewatkan. Hal yang sama juga berlaku untuk guard Portland Blazers, Damian Lillard. Artinya, All-Star Wilayah Barat nantinya bisa saja berisi Stephen Curry, Damian Lillard, LeBron James, Anthony Davis, dan andalan Denver Nuggets, Nikola Jokic.
Sementara di wilayah Timur, nama James Harden hampir pasti akan menghiasi skuad. Begitu juga dengan andalan Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo dan forward Philadelphia 76ers, Joel Embiid. Satu guard lainnya kemungkinan menjadi milik Kyrie Irving, andalan Brooklyn Nets.
Lihat Juga: Al Horford Catat Sejarah NBA 2023/2024, Jadi Pemain dengan Pertandingan Playoff Terbanyak
Baca Juga
Eksebisi NBA All-Star sudah rutin digelar sejak 1951. Ajang itu biasanya selalu berlangsung selama tiga hari, yakni dari Jumat-Minggu. Laga yang mempertemukan pemain pilihan dari wilayah Barat dan Timur itu menjadi event yang banyak digemari.
Sama seperti pertandingan basket biasanya, setiap tim terdiri dari tiga pemain depan dan dua guard. Penggemar dapat menentukan pilihan mereka lewat situs resmi nba.com.
Awalnya, pemain-pemain yang turun berlaga murni hasil pilihan penggemar. Namun, mulai 2017, NBA mengubah format. Hasil pemilihan penggemar mendapat bobot 50%. Pemain dan media juga boleh ikut memilih dengan masing-masing mendapat porsi penghitungan 25%.
Dilansir dari laman resmi NBA, proses pemungutan suara akan dilangsungkan hingga 16 Februari mendatang. Dengan demikian, pekan NBA All-Star 2021 dipastikan mundur dari jadwal sebelumnya, yakni 14 Februari.
Diskusi soal digelarnya NBA All-Star 2021 terus berlangsung. Ada kemungkinan, ajang tersebut digelar di Atlanta pada 7 Maret 2021.
Mengingat NBA All-Star menghitung bobot terbesar dari pilihan penggemar, tidak perlu heran bila hasilnya subyektif. Pemain-pemain yang tampil impresif pada musim 2020/2021 belum tentu masuk dalam line-up Perang Bintang.
Dari wilayah Barat, LeBron James jelas diunggulkan untuk masuk dalam tim NBA All-Star. Penggemar tentu ingin menonton aksi-aksi dari King James. Apalagi, posisinya ditentukan sebagai frontcourt. Begitu juga dengan rekan duetnya di LA Lakers, Anthony Davis.
Untuk guard, nama Stephen Curry jelas tidak boleh dilewatkan. Hal yang sama juga berlaku untuk guard Portland Blazers, Damian Lillard. Artinya, All-Star Wilayah Barat nantinya bisa saja berisi Stephen Curry, Damian Lillard, LeBron James, Anthony Davis, dan andalan Denver Nuggets, Nikola Jokic.
Baca Juga
Sementara di wilayah Timur, nama James Harden hampir pasti akan menghiasi skuad. Begitu juga dengan andalan Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo dan forward Philadelphia 76ers, Joel Embiid. Satu guard lainnya kemungkinan menjadi milik Kyrie Irving, andalan Brooklyn Nets.
Lihat Juga: Al Horford Catat Sejarah NBA 2023/2024, Jadi Pemain dengan Pertandingan Playoff Terbanyak
(mirz)