Ketua Umum PSSI Temui Menpora, Bahas Tiga Agenda Krusial

Selasa, 02 Februari 2021 - 17:41 WIB
loading...
Ketua Umum PSSI Temui Menpora, Bahas Tiga Agenda Krusial
Ketua Umum PSSI Temui Menpora, Bahas Tiga Agenda Krusial. Foto: Repro/Tangkapan Layar/Humas Kemenpora
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan hari ini menyambangi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) . Sebanyak tiga agenda penting menjadi perhatian kedua lembaga.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menerima kedatangan PSSI di kantornya, Selasa (2/2/2021) siang. Setelah mengelar pertemuan tertutup, Menpora mengatakan terdapat tiga fokus utama yang dibahas.



Pertama, kesiapan Timnas Indonesia U-23 menghadapi SEA Games 2021 yang akan digelar di Hanoi, Vietnam, November tahun ini. Kedua, rencana menggelar pemusatan latihan (TC) jangka panjang tim nasional jelang Piala Dunia U20 yang ditunda FIFA ke tahun 2023.

“Ketiga adalah Pak Ketua Umum (Mochamad Iriawan, red) dan PSSI melaporkan secara resmi tentang liga yang sudah diputuskan untuk dihentikan. Tapi kita juga tentu harus mencari jalan keluar bagaimana ini (Kompetisi sepak bola di Indonesia, red) bisa bergulir kembali,” kata Zainudin Amali dalam konferensi persi di lobi Kemenpora, Jakarta, Selasa (2/2/2021).
Ketua Umum PSSI Temui Menpora, Bahas Tiga Agenda Krusial



Sementara itu, Mochamad Iriawan sendiri mengaku pihaknya sedang bekerja keras menyusun format dan waktu yang tepat untuk menggulirkan kembali liga. Pria yang biasa disapa Iwan Bule itu juga menyinggung tentang kemungkinan digelarnya turnamen pramusim sebelum kompetisi dimulai.

“Kemauan dari klub-klub ingin ada pramusim. Hari ini Pak Menpora juga sudah kami laporkan: hari ini surat permintaan izin untuk kompetisi sedang kami tanda tangani untuk segera diluncurkan ke pihak kepolisian. Mohon doanya supaya pihak kepolisian dapat mengizinkan kita,” kata Mochamad Iriawan.

Sekadar informasi, di luar persiapan tim nasional menghadapi event seperti SEA Games dan Piala Dunia U-20, PSSI juga sedang dipusingkan masalah kompetisi domestik. Liga yang tak kunjung bergulir membuat sejumlah klub tercekik secara finansial, bahkan ada yang vakum hingga melepas para pemainnya.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2364 seconds (0.1#10.140)