Begini Balasan Gary Neville atas Sindiran Juergen Klopp
loading...
A
A
A
MANCHESTER - Dua hari lalu pelatih Liverpool, Juergen Klopp, membuat lelucon agak nyakitin yang menyeret nama Gary Neville. Sekarang mantan bek Manchester United itu merespons kelakar Klopp.
Kemarin dilaporkan bahwa Klopp membuat tamparan keras pada Neville yang pernah membela Manchester United dan kini bekerja sebagai komentator sepak bola. Klopp ditanya tentang apakah dia belajar sesuatu dari lockdown yang diakibatkan wabah virus corona.
“Saya tidak belajar banyak dari lockdown, paling saya jadi tahu bahwa Gary Neville mengomentari segala hal. Ini luar biasa,” kata Klopp dikutip Independent.
Jawaban bernada sindiran itu rupanya viral di media sosial. Beberapa fans klub sepak bola yang tidak menyukai Manchester United -atau Neville secara personal, langsung menyebarkannya di Twitter. Neville pun akhirnya menanggapi komentar itu tapi dengan cukup singkat.
“Senang dia (Klopp, red) mendengarkan!!” tulis Neville sebagai respons di Twitter. Postingan itu dilengkapi emoji tertawa.
Klopp dan Neville mungkin tidak akan terlibat perang komentar lebih lama dari ini. Sebab, pemerintah Inggris telah memberikan lampu hijau untuk menggelar kembali Premier League. Keduanya bakal sibuk lagi dalam perkerjaan masing-masing. (Baca juga: Pilih Tunggu Liverpool, Timo Werner Tolak Klub Lain? )
Kemarin dilaporkan bahwa Klopp membuat tamparan keras pada Neville yang pernah membela Manchester United dan kini bekerja sebagai komentator sepak bola. Klopp ditanya tentang apakah dia belajar sesuatu dari lockdown yang diakibatkan wabah virus corona.
“Saya tidak belajar banyak dari lockdown, paling saya jadi tahu bahwa Gary Neville mengomentari segala hal. Ini luar biasa,” kata Klopp dikutip Independent.
Jawaban bernada sindiran itu rupanya viral di media sosial. Beberapa fans klub sepak bola yang tidak menyukai Manchester United -atau Neville secara personal, langsung menyebarkannya di Twitter. Neville pun akhirnya menanggapi komentar itu tapi dengan cukup singkat.
“Senang dia (Klopp, red) mendengarkan!!” tulis Neville sebagai respons di Twitter. Postingan itu dilengkapi emoji tertawa.
Klopp dan Neville mungkin tidak akan terlibat perang komentar lebih lama dari ini. Sebab, pemerintah Inggris telah memberikan lampu hijau untuk menggelar kembali Premier League. Keduanya bakal sibuk lagi dalam perkerjaan masing-masing. (Baca juga: Pilih Tunggu Liverpool, Timo Werner Tolak Klub Lain? )
(bbk)