Son Heung-min Semringah Tottenham Kembali Kalahkan Lawan
loading...
A
A
A
LONDON - Penyerang Tottenham Hostpur , Son Heung-min sangat gembira setelah sukses meraih hasil positif di pekan ke-23 Liga Primer 2020/2021, Minggu (7/2/2021). Apalagi, dia ikut membantu The Lilywhites mengalahkan West Bromwich Albion.
Armada Jose Mourinho meraih kemenangan 2-0 saat menjamu tim papan bawah, West Bromwich di Tottenham Hotspur Stadium. Adapun dua gol tuan rumah dicetak Harry Kane pada menit ke 54 dan Son dimenit ke-58.
"Rasanya seperti beban berat telah hilang, sangat sulit dengan tiga kekalahan berturut-turut, para pemain benar-benar lesu dan energi kami sangat rendah," ujar Son seperti dilansir dari laman BBC Sport Live.
"Begitu kami mencetak gol, ada lebih banyak ruang dan kami dapat menemukan lebih banyak peluang. Tidak ada keraguan bahwa Harry Kane akan mencetak gol di posisi itu, saya langsung tahu itu adalah gol, saya senang dia kembali," ujarnya lagi.
Bukan hanya Son, kemenangan Tottenham atas West Brom juga disambut baik oleh pelatih Jose Mourinho. The Special One yakin poin penuh di laga kandang itu bisa jadi momentum bagi timnya untuk bangkit.
Momentum ini diharapkan bisa dipertahanan Tottenham pada laga-laga berikutnya, khususnya saat menyambangi Everton di Goodison Park untuk melakoni putaran kelima Piala FA 2020/2021, Kamis (11/2/2021).
Lihat Juga: Jadwal Liga Inggris Sabtu 5 Oktober 2024: Liverpool, Man City dan Arsenal Berebut Puncak
Armada Jose Mourinho meraih kemenangan 2-0 saat menjamu tim papan bawah, West Bromwich di Tottenham Hotspur Stadium. Adapun dua gol tuan rumah dicetak Harry Kane pada menit ke 54 dan Son dimenit ke-58.
"Rasanya seperti beban berat telah hilang, sangat sulit dengan tiga kekalahan berturut-turut, para pemain benar-benar lesu dan energi kami sangat rendah," ujar Son seperti dilansir dari laman BBC Sport Live.
"Begitu kami mencetak gol, ada lebih banyak ruang dan kami dapat menemukan lebih banyak peluang. Tidak ada keraguan bahwa Harry Kane akan mencetak gol di posisi itu, saya langsung tahu itu adalah gol, saya senang dia kembali," ujarnya lagi.
Bukan hanya Son, kemenangan Tottenham atas West Brom juga disambut baik oleh pelatih Jose Mourinho. The Special One yakin poin penuh di laga kandang itu bisa jadi momentum bagi timnya untuk bangkit.
Momentum ini diharapkan bisa dipertahanan Tottenham pada laga-laga berikutnya, khususnya saat menyambangi Everton di Goodison Park untuk melakoni putaran kelima Piala FA 2020/2021, Kamis (11/2/2021).
Lihat Juga: Jadwal Liga Inggris Sabtu 5 Oktober 2024: Liverpool, Man City dan Arsenal Berebut Puncak
(mirz)