Guardiola Kesal Pemain City Kurang Tajam di Depan Gawang

Kamis, 25 Februari 2021 - 12:04 WIB
loading...
Guardiola Kesal Pemain City Kurang Tajam di Depan Gawang
Pep Guardiola menegaskan Manchester City harus lebih tajam di depan gawang jika para pemain ingin mengakhiri merebut trofi juara Liga Champions musim ini / Foto: twitter Manchester City
A A A
BUDAPEST - Pep Guardiola menegaskan Manchester City harus lebih tajam di depan gawang jika para pemain ingin mengakhiri merebut trofi juara Liga Champions musim ini. Itu disampaikannya usai mengalahkan Borussia Monchengladbach dengan skor 2-0 pada leg pertama babak 16 besar di Puskas Arena, Kamis (25/2/2021) dini hari WIB.

City menjaga peluang lolos ke perempat final Liga Champions lewat gol yang dicetak Bernardo Silva dan Gabriel Jesus. Berkat kemenangan ini klub berjuluk The Citizens sukses mempertajam rekor 19 kemenangan beruntun di semua kompetisi.

Meski meraih hasil positif, namun Guardiola memperingatkan para pemainnya untuk tidak mengulangi kesalahan menghambur-hamburkan peluang. "Secara umum, itu bagus. Sayangnya, kami tidak cukup klinis di depan gawang, satu lawan satu, melawan bek dan kiper. Itu adalah sesuatu yang harus kami tingkatkan di kompetisi ini," keluh Guardiola dikutip dari BT Sport.



Dari beberapa statistik menyebut City melewatkan lima peluang dari sembilan upaya untuk mencetak gol selama 90 menit pertandingan. Tiga meleset dari sasaran, sementara dua lainnya diblok.

"Situasinya jelas, satu lawan satu melawan penjaga gawang atau melawan para pemain belakang, dan kami bahkan tidak bisa menggiring bola. Dalam kompetisi ini, Anda harus menjadi sempurna untuk memastikan Anda lolos."



Fakta menyebut jika City punya peluang yang bagus untuk tampil di perempat final setelah mereka memenangkan leg pertama di laga tandang. Itu bukan isapan jempol belaka, sebab mereka telah melakukannya dalam empat kesempatan sebelumnya pada babak sistem gugur di Liga Champions.

Meski demikian, Guardiola tak terlalu tertarik dengan catatan tersebut. Apalagi dicap sebagai kandidat juara Liga Champions musim ini.

Pasalnya, kata Guardiola , Bayern Muenchen masih menunjukkan konsistensinya di Liga Champions dengan tampil mengesankan kala menghancurkan Lazio dengan skor 4-1 pada laga tandangnya.

"Ketika saya melihat Bayern Munich kemarin, saya tidak akan berpikir begitu. Tapi target saya sekarang hanya West Ham. Selama tiga pekan, kami tidak tahu apa yang terjadi di Liga Champions. Jika orang-orang mengatakan kami adalah favorit, kami harus menerimanya. Sebuah tim yang dalam seluruh sejarah kami tiba sekali di semifinal. Oke, tidak masalah," pungkas Guardiola.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1882 seconds (0.1#10.140)