Manchester City Lumat Wolves, Rekor Tak Terkalahkan Berlanjut!
loading...
A
A
A
MANCHESTER - Manchester City sukses melumat Wolverhampton Wanderers (Wolves) dengan skor 4-1. Rekor tak terkalahkan mereka berlanjut.
Menjamu Wolves di Stadion Etihad, Manchester, Rabu (3/3/2021) dini hari waktu Indonesia, Manchester City memasang Raheem Sterling, Riyad Mahrez, dan Gebriel Jesus sebagai starter. Sedangkan Sergio Aguero duduk di bangku cadangan.
Usaha mencetak gol Manchester City berbuah manis di menit ke-15. Berawal dari kesalahan antisipasi umpan silang pemain tuan rumah, Leander Dendoncker justru menjebol gawang sendiri, membuat City unggul 1-0.
Setelah turun minum, Wolves sempat menyamakan skor jadi 1-1 lewat gol Conor Coady memanfaatkan umpan Joao Moutinho di menit ke-61. Namun, Manchester City berhasil kembali unggul lewat gol Gabriel Jesus di menit ke-80. Papan skor berubah jadi 2-1.
Menjelang laga berakhir, Manchester City mempertegas keunggulan lewat gol Riyad Mahrez di menit ke-90 dan brace Gabriel Jesus di menit ke-90(+3). Skor 4-1 bertahan hingga laga usai.
Dengan hasil ini Manchester United tidak cuma semakin kokoh di puncak klasemen. Skuat asuhan Pep Guardiola juga memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka di semua kompetisi jadi 28 laga beruntun.
Manchester City kini kukuh di puncak klasemen Liga Inggris berbekal 65 poin dari 27 laga. Mereka memimpin 15 angka di depan pesaing terdekat sekaligus seteru sekota, Manchester United, yang terus membuntuti dari posisi kedua.
Susunan Pemain
Manchester City: Ederson, Walker, Dias, Laporte, Joao Cancelo, De Bruyne, Rodri, Bernardo Silva, Mahrez, Gabriel Jesus, Sterling.
Cadangan: Stones, Gundogan, Aguero, Zinchenko, Steffen, Torres, Fernandinho, Foden, Garcia.
Wolverhampton Wanderers: Rui Patricio, Dendoncker, Coady, Saiss, Hoever, Neves, Joao Moutinho, Jonny, Nelson Semedo, Pedro Neto, Traore.
Cadangan: Ait Nouri, Willian Jose, Boly, Silva, Gibbs-White, Vitinha, Ruddy, Kilman, Otasowie.
Wasit: Chris Kavanagh (Lancashire).
Menjamu Wolves di Stadion Etihad, Manchester, Rabu (3/3/2021) dini hari waktu Indonesia, Manchester City memasang Raheem Sterling, Riyad Mahrez, dan Gebriel Jesus sebagai starter. Sedangkan Sergio Aguero duduk di bangku cadangan.
Usaha mencetak gol Manchester City berbuah manis di menit ke-15. Berawal dari kesalahan antisipasi umpan silang pemain tuan rumah, Leander Dendoncker justru menjebol gawang sendiri, membuat City unggul 1-0.
Setelah turun minum, Wolves sempat menyamakan skor jadi 1-1 lewat gol Conor Coady memanfaatkan umpan Joao Moutinho di menit ke-61. Namun, Manchester City berhasil kembali unggul lewat gol Gabriel Jesus di menit ke-80. Papan skor berubah jadi 2-1.
Menjelang laga berakhir, Manchester City mempertegas keunggulan lewat gol Riyad Mahrez di menit ke-90 dan brace Gabriel Jesus di menit ke-90(+3). Skor 4-1 bertahan hingga laga usai.
# | Klub Liga Inggris | P | W | D | L | F | A | GD | PTS |
1 | Manchester City | 27 | 20 | 5 | 2 | 56 | 17 | 39 | 65 |
2 | Manchester United | 26 | 14 | 8 | 4 | 53 | 32 | 21 | 50 |
3 | Leicester City | 26 | 15 | 4 | 7 | 45 | 30 | 15 | 49 |
- | - | - | - | - | - | - | - | - | - |
12 | Wolverhampton Wanderers | 27 | 9 | 7 | 11 | 28 | 37 | -9 | 34 |
Dengan hasil ini Manchester United tidak cuma semakin kokoh di puncak klasemen. Skuat asuhan Pep Guardiola juga memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka di semua kompetisi jadi 28 laga beruntun.
Manchester City kini kukuh di puncak klasemen Liga Inggris berbekal 65 poin dari 27 laga. Mereka memimpin 15 angka di depan pesaing terdekat sekaligus seteru sekota, Manchester United, yang terus membuntuti dari posisi kedua.
Susunan Pemain
Manchester City: Ederson, Walker, Dias, Laporte, Joao Cancelo, De Bruyne, Rodri, Bernardo Silva, Mahrez, Gabriel Jesus, Sterling.
Cadangan: Stones, Gundogan, Aguero, Zinchenko, Steffen, Torres, Fernandinho, Foden, Garcia.
Wolverhampton Wanderers: Rui Patricio, Dendoncker, Coady, Saiss, Hoever, Neves, Joao Moutinho, Jonny, Nelson Semedo, Pedro Neto, Traore.
Cadangan: Ait Nouri, Willian Jose, Boly, Silva, Gibbs-White, Vitinha, Ruddy, Kilman, Otasowie.
Wasit: Chris Kavanagh (Lancashire).
(sha)