Jelang Atletico vs Bilbao, Simeone Sindir Joao Felix: Bakat Saja Tak Cukup!

Rabu, 10 Maret 2021 - 19:01 WIB
loading...
Jelang Atletico vs Bilbao,...
Joao Felix, bakat saja tak cukup/Foto/Reuters
A A A
MADRID - Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone mengingatkan striker Joao Felix jelang laga krusial kontra Athletic Bilbao pada laga tunda jornada ke-18 La Liga Spanyol 2020/2021 di Wanda Metropolitano, Rabu (10/3/20210 malam waktu lokal atau Kamis (11/3/2021) pukul 01.00 WIB.

Felix melakukan selebrasi dengan marah ketika dia mencetak gol ke gawang Villarreal baru-baru ini dan dia tidak menjadi starter kontra Real Madrid dalam derby ibukota Spanyol pekan sebelumnya.

.

Atas sikap Felix, Simeone mengingatkan seraya menyindir bintang asal Portugal berusi 21 tahun itu. “Kami adalah tim, bukan pemain tunggal,” kata Simeone seperti dilansir Marca.

“Kami membutuhkan semua pemain untuk berkontribusi agar tim berfungsi dan memungkinkan bakat untuk lebih unggul. Tanpa kemauan, bakat tidak cukup dan bakat alami setiap orang menciptakan kemungkinan untuk kita.”

.

Atletico mendapat tantangan berat saat berusaha menjauhi rivalnya di papan klasemen La Liga 2020/2021. Pasukan Simeone baru saja kehilangan poin penuh akhir pekan lalu. Luis Suarez dan kolega ditahan imbang Real Madrid 1-1, Minggu (7/3/2021).

.

Hasil itu membuat posisi Atletico di puncak klasemen terancam. Los Colchoneros kini mengepak nilai 59 dan hanya unggul 3 angka dari Barcelona di peringkat kedua.

Pasukan Simeone harus segera kembali ke jalur kemenangan jika tak mau kehilangan singgasana. Masalahnya, mengalahkan Bilbao bukan perkara mudah.

Buktinya Atletico ditahan imbang 1-1 pada pertemuan terakhir di La Liga, Juni 2020. Untuk itu Los Colchoneros harus bermain beringas untuk menaklukkan Bilbao.

Suarez akan menjadi andalan Simeone untuk membongkar pertahanan Bilbao. Striker Uruguay itu kini sudah mencetak 17 gol di Liga spanyol. Dia menjadi pemain tersubur kedua setelah kapten Barcelona, Lionel Messi (19 gol).

Perkiraan pemain

Atletico Madrid (3-4-3): Oblak; Felipe, Hermoso, Savic; Trippier, Koke, Llorente, Carrasco; Correa, Suarez, Lemar
Pelatih: Diego Simeone

Athletic Bilbao (4-4-2): Simon; De Marcos, Alvarez, Nunez, Berchiche; Berenguer, Lopez, Vesga, Muniain; Williams, R.Garcia
Pelatih: Marcelino Garcia Toral

Lima pertemuan terakhir

14/06/2020 La Liga Bilbao vs Atletico 1-1
27/10/2019 La Liga Atletico vs Bilbao 2-0
17/03/2019 La Liga Bilbao vs Atletico 2-0
11/11/2018 La Liga Atletico vs Bilbao 3-2
18/02/2018 La Liga Atletico vs Bilbao 2-0
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
Jadwal & Link Streaming...
Jadwal & Link Streaming LaLiga Matchday 27: Barcelona vs Osasuna dan Real Madrid vs Rayo Vallecano
Streaming Real Madrid...
Streaming Real Madrid vs Atletico Madrid di UEFA Champions League 2024/25 di VISION+
Hasil Pertandingan Liga...
Hasil Pertandingan Liga Spanyol: Real Madrid Keok, Atletico Madrid Perkasa di Puncak Klasemen!
Jadwal & Link Streaming...
Jadwal & Link Streaming LaLiga Matchday 26: Real Betis vs Real Madrid hingga Barcelona vs Real Sociedad
Cek Jadwal dan Link...
Cek Jadwal dan Link Streaming Barcelona vs Real Sociedad di LaLiga 2024/25
Streaming Real Madrid...
Streaming Real Madrid vs Girona LaLiga 2024/25, Cek Jadwalnya!
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Matchday 25 LaLiga 2024/25 di VISION+
Barcelona Puncaki Klasemen...
Barcelona Puncaki Klasemen La Liga usai Bungkam Rayo Vallecano
Rekomendasi
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
16 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
1 jam yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
Kartu Jakarta Mahasiswa...
Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul Tak Terdampak Efisiensi Anggaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved