Joel Glazer Tulis Surat Terbuka untuk Suporter Manchester United
loading...
A
A
A
MANCHESTER - Pemilik Manchester United , Joel Glazer, akhirnya buka suara menyusul aksi protes suporter akhir pekan lalu. Melalui sebuah surat terbuka, Executive Co-Chairman klub itu berjanji akan lebih banyak melibatkan suara suporter dalam pengambilan kebijakan klub.
Gelombang protes menuntut Keluarga Glazers melepas saham klub Manchester United pecah di Stadion Old Trafford sehingga pertandingan kontra Liverpool, Minggu (2/5/2021) ditunda. Ratusan fans marah dan kecewa dengan rencana klub ikut kompetisi European Super League (ESL).
Kendati pun rencana tersebut urung terlaksana— lantaran Manchester United bersama klub elit Inggris lain seperti Liverpool, Manchester City, Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Chelsea mundur dari ESL, fans Setan Merah tetap mendesak Keluarga Glazers melepas kendali atas klub.
Menanggapi gelombang protes suporter Setan Merah, Joel Glazer akhirnya menulis surat terbuka sepanjang 708 kata yang berisi permohonan maaf kepada penggemar. Kutipan surat itu sebagai berikut:
“Karena Anda menjelaskan dengan sangat jelas mengapa dukungan awal kami untuk European Super League membuat Anda merasa marah dan kecewa. Saya ingin mengulangi permintaan maaf saya yang tulus,” tulis Joel Glazer dalam suratnya.
Pengusaha 50 tahun asal Amerika Serikat itu juga berjanji lebih menghormati tradisi klub. Memperkuat iklim investasi di klub. Serta mengembangkan fasilitas latihan supaya bisa lebih banyak mencetak pemain bintang yang bersumber dari akademi.
“Saya sangat peduli dengan Manchester United dan merasakan tanggung jawab yang mendalam untuk melindungi dan meningkatkan kekuatannya jangka panjang, sambil menghormati nilai-nilai dan tradisinya,”
“Kami menyadari bahwa kami perlu meningkatkan investasi secara signifikan di Old Trafford dan terus membangun kompleks pelatihan kami untuk memastikan bahwa fasilitas klub tetap menjadi yang terbaik di Eropa.”
Sementara itu, di media sosial, surat terbuka Joel Glazer menyebar dan mendapat respons beragam dari penggemar Manchester United. Sebagian dari mereka merasa percaya dengan komitmen baru pemilik klub. Namun, sebagian lain menganggapnya cuma sekadar basa-basi.
Gelombang protes menuntut Keluarga Glazers melepas saham klub Manchester United pecah di Stadion Old Trafford sehingga pertandingan kontra Liverpool, Minggu (2/5/2021) ditunda. Ratusan fans marah dan kecewa dengan rencana klub ikut kompetisi European Super League (ESL).
Kendati pun rencana tersebut urung terlaksana— lantaran Manchester United bersama klub elit Inggris lain seperti Liverpool, Manchester City, Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Chelsea mundur dari ESL, fans Setan Merah tetap mendesak Keluarga Glazers melepas kendali atas klub.
Menanggapi gelombang protes suporter Setan Merah, Joel Glazer akhirnya menulis surat terbuka sepanjang 708 kata yang berisi permohonan maaf kepada penggemar. Kutipan surat itu sebagai berikut:
“Karena Anda menjelaskan dengan sangat jelas mengapa dukungan awal kami untuk European Super League membuat Anda merasa marah dan kecewa. Saya ingin mengulangi permintaan maaf saya yang tulus,” tulis Joel Glazer dalam suratnya.
Pengusaha 50 tahun asal Amerika Serikat itu juga berjanji lebih menghormati tradisi klub. Memperkuat iklim investasi di klub. Serta mengembangkan fasilitas latihan supaya bisa lebih banyak mencetak pemain bintang yang bersumber dari akademi.
“Saya sangat peduli dengan Manchester United dan merasakan tanggung jawab yang mendalam untuk melindungi dan meningkatkan kekuatannya jangka panjang, sambil menghormati nilai-nilai dan tradisinya,”
“Kami menyadari bahwa kami perlu meningkatkan investasi secara signifikan di Old Trafford dan terus membangun kompleks pelatihan kami untuk memastikan bahwa fasilitas klub tetap menjadi yang terbaik di Eropa.”
Sementara itu, di media sosial, surat terbuka Joel Glazer menyebar dan mendapat respons beragam dari penggemar Manchester United. Sebagian dari mereka merasa percaya dengan komitmen baru pemilik klub. Namun, sebagian lain menganggapnya cuma sekadar basa-basi.
(sha)