Clean Sheet di Markas Chelsea, Arteta Puji Cara Bertahan Arsenal

Kamis, 13 Mei 2021 - 17:01 WIB
loading...
Clean Sheet di Markas...
Clean Sheet di Markas Chelsea, Arteta Puji Cara Bertahan Arsenal. Foto: Arsenal
A A A
LONDON - Arsenal menumbangkan Chelsea dengan skor 1-0 di pekan ke-36 Liga Inggris 2020/2021 . Tak cuma itu, untuk kali pertama sejak 2013, skuat Meriam London berhasil bikin tiga clean sheet tandang secara beruntun di liga.

Melawat ke markas Chelsea di Stamford Bridge, London, Kamis (13/5/2021) dini hari WIB, Arsenal sebetulnya berada di posisi underdog. Namun, secara mengejutkan, mereka berhasil tampil disiplin untuk membawa pulang kemenangan.



Gol Emile Smith-Rowe di menit ke-16 menjadi satu-satunya yang lahir dalam pertandingan. Kendati Chelsea berusaha mencetak gol balasan, selama sisa pertandingan anak asuh Mikel Arteta berhasil memperlihatkan organisasi pertahanan yang solid.

“Tidak kebobolan itu sangat sulit karena tidak banyak tim yang berhasil melakukannya (clean sheet) di sini. Saya pikir kami memiliki organisasi bertahan yang luar biasa,” kata Arteta dikutip laman resmi klub.

Di pertandingan itu Arteta memasang tiga bek yakni Gabriel, Pablo Mari, dan Rob Holding dalam formasi 3-4-3. Wilayah bertahan juga didukung pemain sayap Kieran Tierney dan Bukayo Saka yang bergerak menyisir sisi lapangan.

“Kami telah berhasil menyesuaikan diri dengan formasi baru,” kata Arteta saat disinggung soal formasi tiga bek.

Dalam dua pertandingan tandang liga sebelum ini Arsenal juga sukses bikin clean sheet. Tepatnya saat mencuri kemenangan 2-0 di markas Newcastle United, 2 Mei 2021, dan saat menghancurkan Sheffield United tiga gol tanpa balas, 12 April 2021 lalu.

Arsenal kini mengincar empat kemenangan tandang tanpa kebobolan sebelum menutup musim. Skuat Meriam London akan melawat ke markas Crystal Palace di pekan ke-37 Liga Inggris, Kamis (20/5/2021).
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1477 seconds (0.1#10.24)