Shin Tae-yong Tak Pasang Target Muluk di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Kamis, 13 Mei 2021 - 19:01 WIB
loading...
Shin Tae-yong Tak Pasang...
Shin Tae-yong Tak Pasang Target Muluk di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Foto: PSSI
A A A
JAKARTA - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia Shin Tae-yong tak muluk-muluk memasang target dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia di Dubai pada Juni mendatang. Bahkan, Shin pun tak begitu yakin timnya dapat menang sempurna pada ketiga laga.

Shin Tae-yong tidak dapat memastikan para pemainnya dapat menuai hasil yang optimal. Menurutnya, faktor fisik dan mental yang paling berpengaruh pada permainan tim.



Shin tak menampik bahwa pelaksanaan pemusatan latihan bertepatan pada bulan puasa berdampak pada fisik dan mental para pemain. Menurutnya, asupan yang kurang membuat mantan pelatih Timnas Korea Selatan ini kesulitan meningkatkan performa Evan Dimas dkk.

"Jujur tidak bisa dipastikan kita pasti menang dalam tiga pertandingan itu, tetapi jujur saat ini karena puasa sangat kurang untuk gizinya, meningkatkan fisik juga susah dan meningkatkan mental juga susah sekali," ucap Shin Tae-yong dalam pemusatan latihan Selasa 11 Mei 2021 lalu.

Pelatih berusia 50 tahun ini lebih fokus mengusung misi untuk membawa sepak bola Indonesia kembali bersinar di kancah internasional. Apalagi, kebanyakan pemain muda yang dipanggil menjadi momen menciptakan generasi penerus Timnas Indonesia di masa depan.



"Memang sebaiknya kita menang, tapi mungkin lebih bisa menunjukkan harapan sepak bola Indonesia itu ada dan cerah," tandas Shin Tae-yong.

"Jadi untuk memberikan motivasi juga dan untuk menunjukkan performa lebih baik lagi, mungkin saat-saat ini saatnya menggantikan generasi baru, " tutupnya.

Sebelumnya, Shin Tae-yong telah menetapkan 28 nama yang diboyong ke Dubai untuk melakoni tiga laga sisa ini. Para penggawa Timnas akan berangkat pada 17 Mei 2021 mendatang usai 16 hari menjalankan TC di Jakarta.

Di Dubai Evan Dimas dkk akan menghadapi Thailand pada 3 Juni, Vietnam pada 7 Juni, dan terakhir UEA pada 11 Juni 2021 mendatang. Sebelumnya, mereka akan uji coba lebih dulu melawan Afghanistan pada 25 Mei dan Oman pada 29 Mei 2021 mendatang.

Saat ini, Timnas Indonesia menempatin urutan juru kunci klasemen sementara grup G dengan tak pernah sekalipun meraih kemenangan. Meski begitu, sejumlah persiapan tetap dilakukan guna menjaga asa memperbaiki rangking FIFA dan tampil di Piala Asia 2023.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1687 seconds (0.1#10.140)