Washington Wizards vs Indiana Pacers Berebut Satu Tiket Playoff

Jum'at, 21 Mei 2021 - 01:01 WIB
loading...
Washington Wizards vs...
Washington Wizards dan Indiana Pacers bentrok di play-in NBA 2020/2021/Foto/bulletsforever.com
A A A
WASHINGTON - Washington Wizards dan Indiana Pacers akan saling berhadapan dalam pertandingan play-in NBA 2020/2021 di Capital One Arena, Washington, Kamis (20/5/2021) malam waktu lokal atau Jumat pukul 06.00 WIB. Pemenang laga itu akan mengamankan tiket playoff di Wilayah Timur sebagai unggulan 8.

Pemenang pertandingan ini akan berhadapan dengan unggulan 1 Wilayah Timur Philadelphia 76ers pada playoff yang mulai digelar 22 Mei. Sedangka yang kalah, musim mereka berakhir alias tereliminasi.



Pacers mendapatkan peluang ke playoff setelah menang atas Charlotte Hornets dalam pertandingan play-in pertama (peringkat 9 vs 10 Wilayah Timur), Selasa (18/5/2021) waktu lokal. Sedangkan Wizards dikalahkan Boston Celtics dalam kontes play-in mereka (peringkat 7 vs 8 Wilayah Timur).

Wizards diunggulkan atas Pacers pada laga ini, mengingat mereka memenangkan ketiga pertandingan melawan Pacers selama musim reguler. Bentrok terbaru mereka datang pada 8 Mei lalu.



Wizard mengandalkan Russell Westbrook yang menyelesaikan laga dengan 20 poin dan Bradley Beal (22 poin) saat melawan Boston Celtics. Meski meraup poin tinggi, tapi kedua pemain itu tidak dalam performa terbaiknya, karena Wetbrook hanya menembak 6 dari 18 dari lantai dan empat turnovers, sementara Beal hanya menembak 10 dari 25 dari lantai dan mencatat tiga turnover.

Tapi, bagaimanapun Wizards adalah tim yang lebih sehat pada saat ini, karena Pacers akan tanpa Caris LeVert, Myles Turner dan T.J. Warren untuk pertandingan nanti. Seandainya Pacers benar-benar sehat selama kampanye, segalanya mungkin berubah menjadi berbeda.

Domantas Sabonis bisa menjadi pembuat perbedaan bagi Pacers saat melawan Wizards. Dia melakukan segalanya untuk Pacers saat melawan Hornets, dan terkadang dia terlihat seperti Nikola Jokic versinya sendiri -pemain yang mampu mendominasi permainan tanpa harus mencetak banyak poin.

Sabonis menyelesaikan dengan 14 poin, 21 rebound dan sembilan assist melawan Charlotte -hanya kurang satu assist dari triple-double. Sabonis bisa memanfaatkan ukuran tubuhnya dan mampu menciptakan peluang terbuka bagi rekan satu timnya dengan kemampuan passingnya.

"Saya menyukai energi yang kami miliki, terutama di lini pertahanan," kata Pelatih Kepala Indiana Pacers Nate Bjorkgren tentang kemenangan Pacers atas Charlotte Hornets. “Secara keseluruhan, cara para pemain bersaing, pergerakannya, dan cara mereka berbagi serangan sangat bagus."

Setelah musim reguler yang mengecewakan, Indiana Pacers muncul di saat-saat penting. Dan mereka berharap membawa momentum itu ke dalam pertandingan play-in terakhir melawan Washington Wizards.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1264 seconds (0.1#10.140)