Berjaya di Final, Rinov/Pitha Lengkapi Pesta Indonesia di Spanyol Masters 2021

Minggu, 23 Mei 2021 - 22:12 WIB
loading...
Berjaya di Final, Rinov/Pitha Lengkapi Pesta Indonesia di Spanyol Masters 2021
Ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari melengkapi pesta Indonesia di Spanyol Masters 2021 usai menundukan Nichlas Nohr/Amalie Magelund (Denmark). Foto: twitter
A A A
HUELVA - Ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari melengkapi pesta Indonesia di Spanyol Masters 2021 usai menundukan Nichlas Nohr/Amalie Magelund (Denmark). Itu jadi trofi keempat bagi kontingen Merah Putih di turnamen ini.



Rinov/Pitha menutup gelaran Spanyol Masters 2021 dengan sangat manis. Soalnya, mereka mampu mengalahkan Nohr/Magelund dengan dua gim langsung, 21-18 dan 21-15, Minggu (23/5/2021) malam WIB.

Meski mendapatkan perlawanan yang berat dari ganda campuran Denmark itu, ketenangan permainan Rinov/Pitha tetap mampu mengatasinya.

Semenjak gim pertama dimainkan, Rinov/Pitha sudah mendapatkan tekanan yang luar biasa dari Nohr/Magelund. Bahkan poin sangat ketat hingga mereka memenangkan gim pertama tersebut dengan skor 21-18.

Meski mendapatkan tekanan yang luar biasa itu, Rinov/Pitha yang berstatus unggulan pertama nyatanya tetap mampu unggu sejak awal. Rinov/Pitha seakan-akan enggan membiarkan pasangan Denmark itu untuk memimpin.

Setelah berjuang keras, Rinov/Pitha menutup gim kedua dengan skor 21-15 dan memastikan diri menjadi juara. Tentunya Rinov/Pitha terlihat sangat bahagia, sebab itu adalah gelar pertama mereka di ajang BWF World Tour.

Rinov/Pitha sendiri menjadi wakil Indonesia keempat yang berhasil meraih gelar juara di Spanyol Masters 2021. Sebelumnya Putri Kusuma Wardani, Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Ganti, dan Pramudya Kusumwardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, telah memastikan gelar juara.

Indonesia pun sebenarnya berpeluang menyapu bersih gelar juara di Spanyol Masters 2021. Namun, Chico Aura Dwi Wardoyo gagal menyumbangkan gelar juara dari sektor tunggal putra usai kalah dari Toma Junior Popov (Prancis) di partai final.



Meski begitu, empat gelar juara dan dua runner-up tetaplah pencapaian yang patut diapresiasi . Para perwakilan Indonesia sudah berjuang keras di ajang Spanyol Masters 2021 yang berstatus super 300 tersebut.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1571 seconds (0.1#10.140)