Timnas Inggris Bawa Pemain Sakit-sakitan ke Piala Eropa 2020

Minggu, 06 Juni 2021 - 04:04 WIB
loading...
Timnas Inggris Bawa...
Timnas Inggris Bawa Pemain Sakit-sakitan ke Piala Eropa 2020. Foto: IST
A A A
LONDON - Timnas Inggris membawa pemain cedera ke Piala Eropa 2020 . Gareth Southgate tidak bersedia melepas Jordan Henderson meski sang pemain masih sakit-sakitan.

Henderson, 30 tahun, sudah absen cukup lama akibat masalah cedera. Penampilan terakhirnya terjadi ketika Liverpool kalah 0-2 melawan Everton di kancah Liga Inggris , 21 Februari 2021.



Sejak saat itu, kapten Liverpool tak pernah bermain— termasuk untuk Timnas Inggris. Namun, belakangan ini, Southgate secara mengejutkan memasukkan namanya ke dalam skuat yang akan diboyong ke Piala Eropa 2020.

Southgate bahkan menjamin Henderson tampil saat Inggris melakoni pertandingan uji coba melawan Rumania di Riverside Stadium, Middlesbrough, Minggu (6/6/2021) malam WIB. Padahal, Henderson tak mengantongi cukup waktu latihan.

“Rencananya, dia (Henderson) akan terlibat dalam permainan (lawan Rumania). Beberapa hari terakhir adalah hal yang positif untuknya,” kata Southgate dikutip The Athletic, Sabtu (5/6/2021).

Soal kondisi Henderson yang diklaim oke akhir-akhir ini, Southgate seperti sedang menyembunyikan sesuatu. Sebab, ketika Inggris melakoni pertandingan melawan Austria dua hari lalu, Henderson justru mendadak batal tampil.

Nama Henderson awalnya masuk dalam daftar skuat The Three Lions untuk laga kontra Austria, Kamis (3/6/2021) lalu. Namun, beberapa jam sebelum kick-off, cedera di kaki Henderson terasa mulai kambuh.

Southgate jadi terkesan memaksakan Henderson masuk dalam skuat Timnas Inggris. Meskipun saat ini Timnas Inggris bisa dibilang krisis lini tengah menyusul cedera Kalvin Phillips.

Henderson yang sudah mengantongi 58 caps bersama Timnas Inggris merupakan pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di antara 26 pemain Inggris lain yang didaftarkan untuk Piala Eropa 2020. Faktor itu yang kemungkinan besar mendorong Southgate memaksa membawa pemain terluka ke Piala Eropa.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Lengkap Liga Champions:...
Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Mulus, Liverpool Tersingkir Menyakitkan
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions 2024/2025: Barcelona, Liverpool, dan Inter Curi Kemenangan!
Hasil PSG vs Liverpool...
Hasil PSG vs Liverpool 0-1: Harvey Elliot Jadi Penentu Kemenangan!
Link Streaming PSG vs...
Link Streaming PSG vs Liverpool UEFA Champions League di VISION+
Sinyal Perpisahan? Fans...
Sinyal Perpisahan? Fans Liverpool Cemas dengan Wawancara Terbaru Mohamed Salah
Liverpool Cetak Rekor...
Liverpool Cetak Rekor 100 Gol, Peluang Juara Liga Inggris 98,7 Persen
Liverpool Cium Aroma...
Liverpool Cium Aroma Trofi usai Bungkam Manchester City, Arne Slot: Gelar Belum di Tangan
Liverpool Dekati Gelar...
Liverpool Dekati Gelar Liga Inggris usai Hancurkan Manchester City
Hasil Drawing 16 Besar...
Hasil Drawing 16 Besar Liga Champions 2024/2025: PSG vs Liverpool
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
46 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Jenderal Uni Eropa Minta...
Jenderal Uni Eropa Minta Tentara Dikerahkan ke Greenland
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved