Piala Eropa 2020: Comeback Benzema di Timnas Prancis Berakhir Kekecewaan

Rabu, 30 Juni 2021 - 14:01 WIB
loading...
Piala Eropa 2020: Comeback Benzema di Timnas Prancis Berakhir Kekecewaan
Piala Eropa 2020: Comeback Benzema di Timnas Prancis Berakhir Kekecewaan
A A A
BUCHAREST - Striker bintang Tim Nasional (Timnas) Prancis, Karim Benzema , meluapkan perasaannya usai gagal membawa timnya melenggang ke babak perempatfinal Piala Eropa 2020. Benzema mengakui hasil minor ini membuatnya merasa sedih dan juga kecewa.

Pil pahit memang harus ditelan Prancis kala mentas di babak 16 besar Piala Eropa 2020. Menghadapi Swiss diStadion Nasional, Bucharest, Rumania, Selasa (29/6/2021) dini hari WIB, armada Didier Deschamps mendapat perlawanan sengit di sepanjang laga.



Bahkan, Prancis sudah harus tertinggal lebih dahulu di babak pertama. IalahHaris Seferovicyang menggetarkan gawang Prancis yang dikawal Hugo Lloris pada menit ke-15.

Prancis berhasil mengejar di babak kedua dengan memberondong gawang Swiss lewattiga golyang dicetakKarim Benzema (57’ dan 59’) serta Paul Pogba (75’).Namun, mimpi Les Bleus -julukan Prancis- melenggang mulus ke babak perempatfinal harus buyar setelah Swiss mencetak dua gol tambahan di menit-menit akhir laga.

Pertandinganpunberlanjut ke babak perpanjangan waktu, tetapi tidak ada gol tambahan tercipta. Alhasil, adupenalti pun harus digelar. Semua eksekutor Swiss mampu menjalankan tugasnya dengan baik, tetapi tidak dengan Prancis.

KylianMbappe gagal mengeksekusi penalti sehingga Prancis kalah 4-5 dari Swiss.Hasil ini tentunya memberi kekecewaan mendalam kepada skuad Prancis yang digadang-gadang bakal menjuarai Piala Eropa 2020 lantaran pemainnya yang bertabur bintang.
Piala Eropa 2020: Comeback Benzema di Timnas Prancis Berakhir Kekecewaan

Benzema pun merasa kecewa tak bisa memberi kontribusi besar dalam keikutsertaannya membela Prancis di Piala Eropa 2020 ini. Padahal, dia baru saja memperkuat Timnas Prancis lagi setelah absen selama enam tahun.

“Sedih dan kecewa setelah pertandingan kemarin. Kekecewaannya sangat besar, saya ingin terus menggembirakan Anda untuk waktu yang lama,” tulis Benzema dalam unggahannya di Instagram, @karimbenzema.

“Terima kasih atas dukungan Anda yang tak pernah terhenti sejak awal Piala Eropa ini. Terima kasih atas kekuatan yang telah Anda berikan kepada saya setiap hari,” lanjutnya.

“Tidak ada yang mudah, kita terus berjuang untuk mempersiapkan masa depan dan kembali lebih kuat,” jelas Benzema.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.2042 seconds (0.1#10.140)