Bernie Ecclestone Sebut Lewis Hamilton Sudah Tak Seperti Dahulu

Jum'at, 16 Juli 2021 - 13:02 WIB
loading...
Bernie Ecclestone Sebut Lewis Hamilton Sudah Tak Seperti Dahulu
Bernie Ecclestone Sebut Lewis Hamilton Sudah Tak Seperti Dahulu. Foto: express
A A A
LONDON - Mantan bos Formula 1 (F1) , Bernie Ecclestone menilai sekarang taji Lewis Hamilton sudah berkurang. Hal itu menyebabkan Hamilton mengalami kemunduran dan kerap kalah dari Max Verstappen.

Hamilton sebenarnya mampu memulai musim dengan baik. Dia sukses memenangkan tiga dari empat balapan terakhir. Namun, dia kemudian kalah dari duet Red Bull Racing, Verstappen dan Sergio Perez.



Sejak memenangkan GP Spanyol, Hamilton bahkan hanya bisa mendapat dua podium dari lima balapan. Akibatnya, dia menempati posisi kedua klasemen dengan poin 150, tertinggal 32 angka dari Verstappen.

Ecclestone menganggap hal itu terjadi bukan karena Verstappen yang bangkit di tahun ini. Namun, karena Hamilton yang dominan pada tahun-tahun sebelumnya sudah tak tahu cara menghadapi lawan.

Padahal, ada beberapa kesempatan Hamilton bisa mengalahkan Verstappen. Namun, Ecclestone merasa pembalap asal Inggris tersebut sudah tak ada motivasi untuk bangkit.

“Mungkin Lewis bukan lagi petarung yang seperti dahulu. Ada banyak kesempatan pada tahun ini untuk bekerja lebih baik. Namun, dia tak melakukannya,” kata Ecclestone dikutipThe Guardian, Kamis (15/7/2021).
Bernie Ecclestone Sebut Lewis Hamilton Sudah Tak Seperti Dahulu

“Dia tak pernah mendapat persaingan. Peralatan yang digunakan selalu dalam kondisi baik dan tak perlu berusaha keras. Tetapi, sekarang mungkin dia berpikir untuk sedikit bersantai,” ujarnya.

Padahal, Hamilton baru saja mengikat kontrak baru bersama Mercedes-AMG. Dia pun akan bertahan di tim berbendera Jerman tersebut hingga setidaknya 2023 mendatang.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1959 seconds (0.1#10.140)