Persita Beri Bansos kepada Masyarakat Tangerang Terdampak Covid-19

Kamis, 22 Juli 2021 - 23:05 WIB
loading...
Persita Beri Bansos...
Pandemi Covid-19 tidak hanya menyebabkan Liga 1 2021/2022 terus tertunda, juga merusak perekonomian masyarakat kecil di Indonesia. Ini menggugah keprihatinan Persita Tangerang. Foto: liga indonesia baru
A A A
TANGERANG - Peningkatan kasus pandemi Covid-19 tidak hanya menyebabkan Liga 1 2021/2022 terus tertunda, juga menjadi hantaman bagi kehidupan ekonomi masyarakat kecil di Indonesia. Keadaan ini menggugah keprihatinan Persita Tangerang.



Sebagai bentuk kepeduliannya, tim berjuluk Pendekar Cisadane itu menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat terdampak Covid-19 di wilayah Kabupaten Tangerang.

Penyerahan bantuan ini diserahkan secara simbolis oleh Manajer Persita I Nyoman Suryantara kepada Bupati Kab. Tangerang Zaki Iskandar di Kantor Bupati Tangerang.

Dalam penyerahan nampak juga sejumlah anggota tim seperti pelatih Widodo Cahyono Putro. Pemain M. Toha, Raphael Maitimo, Adam Miter serta pemain asing asal Korea Selatan Bae Sin Yeong.

Manajer Persita I Nyoman Suryantara mengatakan paket bantuan berupa makanan instan ini merupakan persembahan Persita Tangerang kepada masyarakat Kabupaten Tangerang yang selama ini sudah mendukung perjuangan Persita. Dia berharap bantuan ini bisa meringankan beban.

“Jangan dilihat dari jumlahnya, tapi semoga sedikit yang kami berikan ini bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 dan juga bisa bermanfaat untuk melengkapi kebutuhan sehari-hari,” kata Nyoman.

“Semoga kedepannya Persita akan terus bisa bersinergi dengan banyak pihak, termasuk pemerintah Kabupaten Tangerang untuk bisa terlibat langsung membantu masyarakat yang membutuhkan,” lanjutnya, dilansir liga indonesia baru.

Bupati Tangerang, Zaki Iskandar pun menerima niat baik Persita Tangerang dengan tangan terbuka. Ia pun mengucapkan terima kasih atas kepedulian klub terhadap masyarakat, bantuan ini akan sangat berarti bagi yang membutuhkan.

“Saya atas nama pemerintah daerah Kabupaten Tangerang dan masyarakat Kabupaten Tangerang mengucapkan terima kasih kepada Persita dan PT Persita Tangerang Raya yang telah membantu masyarakat Kabupaten Tangerang yang terdampak PPKM maupun Covid-19,” ujar Zaki Iskandar.

“Semoga bantuan ini berguna dan bermanfaat serta menjadi amal ibadah bagi Persita,” tandasnya.



Di sisi lain ini bukan kali pertama Persita menunjukkan kepedulian sosialnya. Saat Idul Adha kemarin Persita juga menyumbangkan beberapa ekor hewan kurban ke Yayasan Fisabilillah, Masjid Annur, Masjid Syeh Mubarok, Pesantren Yatim Tigaraska dan Pesantren Darul Huda untuk kemudian dibagikan kepada masyarakat.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
9 Pemain Liga 1 Dipercaya...
9 Pemain Liga 1 Dipercaya Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain
Jan Olde Riekerink:...
Jan Olde Riekerink: Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya Pantas Kembali ke Timnas Indonesia!
Stadion Patriot Banjir,...
Stadion Patriot Banjir, Duel Persija vs PSIS Semarang Ditunda
AFC Merilis Ranking...
AFC Merilis Ranking Liga di Asia, Liga 1 Indonesia Peringkat Berapa?
Persib Bandung Berencana...
Persib Bandung Berencana Kunjungi Rumah Duka Rachmat Irianto di Surabaya
Bojan Hodak Ubah Pola...
Bojan Hodak Ubah Pola Latihan Persib Bandung di Bulan Ramadan
Daftar Juara Liga Indonesia...
Daftar Juara Liga Indonesia sejak 1994/1995, Klub Mana Jadi Raja Sejati?
Daftar Tim yang Promosi...
Daftar Tim yang Promosi dan Terancam Degradasi di Liga 1
Klasemen Liga 1 usai...
Klasemen Liga 1 usai Persija vs Persib Berakhir Sama Kuat
Rekomendasi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
48 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Kasus Covid-19...
Penyebab Kasus Covid-19 di Indonesia Naik, Salah Satunya Mutasi Virus
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved