Liga Italia: Allegri Terkejut Juventus Bisa Ditahan Imbang Udinese

Senin, 23 Agustus 2021 - 12:01 WIB
loading...
Liga Italia: Allegri Terkejut Juventus Bisa Ditahan Imbang Udinese
Liga Italia: Allegri Terkejut Juventus Bisa Ditahan Imbang Udinese. Foto: IST
A A A
UDINESE - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri , memberikan komentarnya mengenai pertandingan kontra Udinese. Pelatih berusia 54 tahun itu mengaku tidak menduga apa yang terjadi di babak kedua, meski anak asuhnya bermain bagus.

Sebagaimana diketahui, Bianconeri –julukan Juventus- harus rela bermain imbang kontra Udinese di laga perdana Serie A 2021/2022. Pertandingan yang digelar di Stadion Dacia itu berakhir dengan skor 2-2, Senin (23/8/2021) malam WIB.


Hasil itu tentu membuat banyak pihak terkejut, salah satunya yaitu Allegri. Pasalnya tim asal Turin tersebut bermain apik dan sempat unggul 2-0 di babak pertama.

Meski begitu, Allegri tetap memuji penampilan anak asuhnya. Dia pun turut menjelaskan apa yang terjadi dengan permainan Juventus pada babak pertama dan kedua.

“Hal-hal yang tidak terduga terjadi, inilah sepak bola. Di babak pertama kami memegang kendali dan kami menguasai bola dengan lebih baik. Kemudian kami tidak tahu bagaimana mengelola hal-hal yang tidak terduga, dan ini adalah pelajaran yang harus kami bawa pulang,” ungkap Allegri, dilansir dari situs resmi Juventus, Senin (23/8/2021).

“Performa tim bagus, tetapi dalam sepak bola satu-satunya hal yang penting adalah menang dan mengetahui cara membaca momen pertandingan. Di babak kedua kami kehilangan dua atau tiga terlalu banyak bola di lini tengah, mungkin karena kondisi di awal musim,” sambungnya.

Juventus memang bermain apik saat babak pertama dimulai. Terbukti, mereka sangat tampil dominan dan berhasil unggul 2-0 berkat gol Paulo Dybala dan Juan Cuadrado. Namun sayangnya, pada babak kedua, Udinese berhasil menyamakan kedudukan sekaligus mengubur harapan Bianconeri untuk meraih poin penuh.

Atas hasil imbang tersebut, Juvuentus kini menduduki posisi ke-8 pada klasemen sementara Serie A 2021/2022. Tim besutan Allegri akan melakoni laga keduanya melawan Empoli pada 29 Agustus mendatang.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2623 seconds (0.1#10.140)