Priscilla Jagokan Itsuki Hirata Menang di Grand Prix ONE Championship

Selasa, 21 September 2021 - 00:44 WIB
loading...
Priscilla Jagokan Itsuki Hirata Menang di Grand Prix ONE Championship
Priscilla Jagokan Itsuki Hirata Menang di Grand Prix ONE Championship. Foto: IST
A A A
JAKARTA - Petarung andalan Indonesia Priscilla Hertati Lumban Gaol punya jagoan pada ajang para petarung wanita ONE Championship, ONE: EMPOWER yang memasuki babak semifinal. Dari empat petarung yang tersisa, dia memilih petarung dari Jepang, Itsuki Hirata menjadi juara.

Setelah menyaksikan delapan talenta kelas atomweight wanita terbaik dunia saling berhadapan di babak perempat final turnamen dengan sistem eliminasi, Priscilla membagikan pandangannya mengenai penampilan para petarung, dan siapa yang paling membuatnya terkesan.



Bintang Indonesia itu mengatakan keempat petarung tersisa yakni Hirata, Stamp Fairtex, Seo Hee Ham, dan Ritu Phogat telah membuktikan bahwa mereka pantas di Grand Prix ini. Priscilla juga kagum dengan tekad semuanya untuk mencapai babak selanjutnya.

Ketika ditanya pertandingan apa yang ingin dia saksikan di semifinal, Priscilla mengatakan kombinasi pertarungan yang melibatkan empat petarung yang tersisa menawarkan sesuatu yang berbeda dan menarik. Namun yang lebih penting lagi dua petarung terbaik berjuang untuk mencapai final.

Dia juga tidak menahan diri ketika ditanya siapa yang menurutnya paling berpeluang memenangkan turnamen tersebut.

“Saya pikir Itsuki Hirata akan memiliki peluang terbaik untuk memenangkan turnamen. Dia masih muda dan lapar akan kemenangan, dan saya percaya jika dia terus mempertajam pukulan dan permainan ground-nya, dia pasti akan menjadi salah satu lawan terberat dalam karir Angela Lee,” kata Priscilla.



“Saya mengetahui bahwa Itsuki dibimbing oleh Shinya Aoki sendiri, itu sangat mengesankan. Bersama dengan latar belakang judo-nya, saya yakin Itsuki akan mampu menangani Angela di atas Circle.” lanjutnya.

Selain itu, Priscilla percaya pendekatan mental Hirata ketika bertanding membedakannya dari petarung lain dalam kompetisi itu. Hal ini dibuktikan dengan bagaimana dia menunjukkan dirinya setelah penampilan yang menakjubkan.

“Meskipun dia menang, saya melihat betapa kecewanya Itsuki karena dia tidak bisa menghabisi lawannya. Itu menunjukkan kepada saya betapa bertekadnya Itsuki untuk mencapai puncak. Dengan sikap seperti itu, dia akan melangkah jauh dan pasti memiliki kesempatan untuk mengalahkan sang juara bertahan," ucap Priscilla.

Laga semifinal ONE Women’s Atomweight World Grand Prix ditentukan oleh para penggemar, setelah dibukanya voting langsung untuk memadupadankan empat petarung yang tersisa, yaitu Hirata, Fairtex, Seo Hee Ham, dan Phogat.

Hasil voting akan diumumkan pada acara ONE: REVOLUTION di Singapore Indoor Stadium, Jumat, 24 September 2021.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1393 seconds (0.1#10.140)