Hasil Perempat Final Piala Uber 2020: Ester Nurumi Gagal Selamatkan Indonesia

Jum'at, 15 Oktober 2021 - 06:26 WIB
loading...
Hasil Perempat Final...
Indonesia dipastikan gagal melaju ke babak semi final Piala Uber 2020 usai kalah 2-3 dari Thailand. Langkah skuad Merah Putih terhenti setelah Ester Nurumi Wardoyo takluk. Foto: twitter
A A A
AARHUS - Indonesia dipastikan gagal melaju ke babak semi final Piala Uber 2020 usai kalah 2-3 dari Thailand. Langkah skuad Merah Putih terhenti setelah Ester Nurumi Wardoyo takluk dari Phittayaporn Chaiwan di partai terakhir 23-25 dan 8-21.



Bermain di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Jumat (15/10/2021) Ester tampil menjanjikan di awal-awal gim pertama. Meski dalam keadaan ketinggalan, setidaknya ia mampu memberikan perlawanan dengan menempel perolehan poin secara ketat.

Menjelang akhir interval sebenarnya Ester sempat tertinggal lebih jauh. Namun beruntung dia kembali mampu menipiskan ketertinggalan menjadi 11-10.

Di interval kedua, Ester mampu berbalik unggul ketika poin menunjukkan 15-12. Namun Chaiwan kembali dapat menyamakan kedudukan menjadi 18-18.

Kedudukan sama ini terus berlangsung sampai poin 20-20. Laga pun berlangsung menegangkan sampai akhirnya Ester tidak mampu meladeni di poin 23-25.

Memasuki gim kedua Ester harus tertinggal jauh di poin-poin awal. Ketertinggalannya itu sampai mencapai defisit enam angka.

Chaiwan pun dapat melenggang dengan mudah menutup interval kemenangan dengan keunggulan telak 11-4. Sorak sorai pendukung Indonesia pun semakin kencang untuk menyemangati Ester.

Thailand semakin pasti melenggang ke semi final Piala Uber 2020 ini setelah Chaiwan memperlebar jarak keunggulan. Ia dapat menjauh hingga defisit 10 poin (18-8).



Akhirnya, di penghujung gim, Chaiwan terus mendulang poin dari kesalahan-kesalahan Ester. Gim ketiga ditutup dengan kemenangan Chaiwan 21-8.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jadwal Final All England...
Jadwal Final All England 2025: Leo/Bagas Harapan Gelar Indonesia!
Final All England 2025:...
Final All England 2025: Leo/Bagas Bentrok Kim Won-ho/Seo Seung-jae
Ganda Putra Indonesia...
Ganda Putra Indonesia Tembus Final All England, Jaga Tradisi Juara
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Ana/Tiwi dan Putri KW Angkat Koper, Rehan/Gloria Lolos ke Perempat Final
Rekomendasi
Usai Terjaring OTT di...
Usai Terjaring OTT di OKU, 8 Orang Tertangkap Tiba di Gedung KPK
Kisah Mantan KSAD Jenderal...
Kisah Mantan KSAD Jenderal Dudung yang Ditempeleng Mayor Gaga-gara Koran Jatuh
Mantan PM Polandia:...
Mantan PM Polandia: NATO Tak Dapat Melawan AS dalam Masalah Ukraina
Berita Terkini
Dokter Timnas Indonesia...
Dokter Timnas Indonesia Beberkan Kondisi Skuad Garuda Jelang Lawan Australia
35 menit yang lalu
Ini Jadwal Match Bundesliga...
Ini Jadwal Match Bundesliga Pekan 26, Nonton di VISION+ Link di Sini
3 jam yang lalu
Thom Haye Soal Timnas...
Thom Haye Soal Timnas Indonesia vs Australia: Leg 1 Seimbang, Leg 2 Akan Berat
3 jam yang lalu
Jadwal Final All England...
Jadwal Final All England 2025: Leo/Bagas Harapan Gelar Indonesia!
4 jam yang lalu
Momen Kontroversial...
Momen Kontroversial Nick Ball Tendang TJ Doheny di Ronde Pertama
4 jam yang lalu
Final All England 2025:...
Final All England 2025: Leo/Bagas Bentrok Kim Won-ho/Seo Seung-jae
5 jam yang lalu
Infografis
Bungkam Vietnam, Indonesia...
Bungkam Vietnam, Indonesia Juara Piala AFF Futsal 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved