Arsenal Tertarik Boyong Dominic Calvert-Lewin di Akhir Musim

Senin, 18 Oktober 2021 - 08:01 WIB
loading...
Arsenal Tertarik Boyong Dominic Calvert-Lewin di Akhir Musim
Arsenal Tertarik Boyong Dominic Calvert-Lewin di Akhir Musim. Foto: IST
A A A
LONDON - Arsenal dikabarkan tertarik memboyong Dominic Calvert-Lewin dari Everton . Pemain asal Inggris itu menjadi target utama The Gunners pada bursa transfer musim panas mendatang atau setelah akhir musim ini.

Arsenal sangat aktif pada bursa transfer musim pana kemarin. Beberapa pemain sudah didatangkan untuk mengisi kedalam skuad Arsenal pada kompetisi domestik musim ini. namun, pada lini serang The Gunners nampaknya belum puas dengan penampilan beberapa penyerangnya.


Terlebih daintara ketiga striker mereka saat ini hanya menyisakan kontrak sampai musim panas mendatang. Diantara pemain tersebut adalah Alexandre Lacazetee, Eddie Nteketiah dan Pierre-Emerick Aubameyang.

Menurut laporan Football London, dilansir dari Thesportreview, Minggu (17/10/2021) Arsenal pun bergerak untuk mencari pengganti jika diantara penyerang tersebut akan hengkang pada musim depan. Nama striker Everton, Dominic Calvert-Lewin masuk dalam target utama The Gunners.

Masih menurut laporan yang sama bahwa Direktur teknik Arsenal, Edu juga telah berbicara dengan sang pelatih, Mikel Arteta untuk mendatangkan penyerang baru. Namun, transfer Calvert-Lewin nampaknya akan terjadi pada bursa transfer musim panas tahun depan.

Calvert-Lewin hingga kini masih berstatus pemain andalan Everton. Ia bergabung bersama Everton pada 2016 lalu.

Sejauh ini, ia telah mencatatkan 176 pertandingan di semua kompetisi bersama Everton . Total ia telah mencetak 56 gol serta membantu rekan satu timnya mencetak gol dengan menorehkan 18 assist.

Sementara, catatan terbaiknya terjadi pada Liga Nnggris musim 2020/2021. Sebab ia tampil sangat impresif dan sukses mencetak 16 gol dari 33 pertandingan yang telah dijalani.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1914 seconds (0.1#10.140)