Xavi Resmi Latih Barcelona, Andres Iniesta Doakan Beruntung

Senin, 08 November 2021 - 21:30 WIB
loading...
Xavi Resmi Latih Barcelona,...
Andres Iniesta mengucapkan selamat kepada Xavi Hernandez/Foto/Twitter
A A A
KOBE - Bintang Vissel Kobe Andres Iniesta mengucapkan selamat kepada Xavi Hernandez yang resmi diperkenalkan sebagai pelatih Barcelona di Camp Nou, Senin (8/11/2021). Iniesta yang pernah main bareng Xavi di Barcelona , menyampaikan ucapannya lewat postingan Twitter.

Xavi diperkenalkan kepada publik dan penggemar Barcelona setelah resmi diangkat sebagai pelatih, Sabtu (6/11/2021). Mantan pelatih Al Sadd itu ditunjuk menjadi penganti Ronald Koeman yang dipecat, Kamis (28/10/2021).



Para penggemar pun memiliki harapan besar dengan kehadiran Xavi, untuk mengembalikan kejayaan Blaugrana -julukan Barcelona- seperti saat ia masih bermain dulu. Apalagi musim ini terbilang terburuk untuk Barcelona, karena hingga pekan ke-13 mereka masih tertahan di posisi kesembilan dengan 17 poin.

Setelah resmi ditunjuk menjadi pelatih, Xavi mendapatkan banyak ucapan selamat dari rekan-rekannya dulu, salah satunya Iniesta. Pemain yang berusia 37 dan masih aktif bermain sepak bola di Liga Jepang bersama Vissel Kobe, ikut merasa senang.



Ia mengucapkan selamat dan berharap Barcelona bisa mendapatkan hasil luar biasa bersama Xavi. Tak lupa, ia menyertakan foto dirinya dengan Xavi yang menggunakan seragam Barcelona.

"Hari yang menyenangkan! Saya sangat senang untuk Anda, teman. Saya berharap Anda beruntung dan kami bisa menikmati Barca kami (disertai dua Hati merah dan Hati biru)," kata Iniesta yang dilansir dari akun twitter pribadinya, Senin (8/11/2021).

Iniesta dan Xavi sendiri sama-sama mengawali karir di La Masia -akademi Barcelo- sebelum bermain untuk tim senior Barcelona. Bahkan keduanya menjadi dua gelandang terbaik di dunia dengan membawa berbagai gelar bersama Barcelona dan Tim Nasional (Timnas) Spanyol.

Tentunya akan dinanti kiprah Xavi untuk membawa kembali Barcelona dari keterpurukan saat ini. Seperti Pep Guardiola sebagai pendahulunya yang berhasil membawa Barcelona memenangkan berbagai gelar.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2117 seconds (0.1#10.140)