Hasil NBA, Rabu (24/11/2021): Duo Los Angeles Petik Hasil Buruk

Rabu, 24 November 2021 - 14:02 WIB
loading...
Hasil NBA, Rabu (24/11/2021):...
LA Lakers dikalahkan New York Knicks dalam lanjutan NBA 2021/2022/Foto/Twitter/
A A A
LOS ANGELES - Dua tim besar asal Los Angeles (LA), LA Lakers dan LA Clippers menuai hasil buruk pada pekan keenam liga basket NBA 2021/2022 , Selasa (23/11/2021) malam waktu lokal atau Rabu (24/11/2021) pagi WIB. Lakers dikalahkan New York Knicks.

New York Knicks menjamu Lakers di Arena Madison Square Garden. Knicks memiliki dorongan motivasi lebih tampil di hadapan publik sendiri.



Hasilnya di kuarter pertama Knicks langsung mendominasi permainan, mereka dengan mudah meraih 10 poin atas LA Lakers. Tetapi memasuki dua kuarter selanjutnya, LA Lakers berhasil membalikan keadaan.

Namun, memasuki kuarter keempat Knicks berhasil membalikan keunggulan untuk meraih kemenangan. Pertandingan pun ditutup dengan kemenangan Knicks 106-100 atas LA Lakers, dengan rincian skor 36-20, 27-31, 20-30 dan 23-19.



Dalam pertandingan kali ini, Evan Fournier menjadi pencetak poin terbanyak untuk Knicks dengan 26 poin dalam 42 menit. Meski mendapatkan triple-double Russell Westbrook gagal mengantarkan LA Lakers meraih kemenangan, ia mencetak 31 poin, 10 rebound dan 13 assist dalam 37 menit.

Sementara, pertandingan tak kalah seru terjadi ketika Clippers menghadapi Dallas Mavericks di Arena Staples Center. Clippers bertekad meraih kemenangan kembali setelah di dua pertandingan mereka meraih kemenangan.

Hasilnya di dua kuarter mereka berhasil memimpin perolehan skor sementara atas Mavericks. Tetapi Mavericks tak tinggal diam, di kuarter ketiga mereka berhasil memimpin unggul atas Clippers.

Namun, Clippers berhasil menyamakan kedudukan di kuarter keempat dan membuat pertandingan harus ditentukan di babak overtime. Hasilnya Mavericks berhasil merebut kemenangan di babak overtime, pertandingan pun ditutup dengan kemenangan Mavericks 112-104 atas Clippers dengan rincian skor 21-26, 21-22, 28-38, 23-27 dan 9-1.

Kristaps Porzingis menjadi pencetak poin terbanyak untuk Mavericks, ia mencetak 30 poin dalam 40 menit. Meski Reggie Jackson mendapatkan double-double dengan mencetak 31 poin dan 10 rebound dalam 42 menit, Rigel gagal membawa Clippers raih kemenangan.

Hasil lengkap NBA hari ini:

Detroit Piston vs Miami Heat 92-100
New York Knicks vs Los Angeles Lakers 106-100
Portland Trail Blazers vs Denver Nuggets 119-100
Los Angeles Clippers vs Dallas Mavericks 104-112
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1258 seconds (0.1#10.140)