Final Indonesia Open 2021: Dendam Terbalas, Marcus/Kevin Juara Usai Bungkam Duet Jepang

Minggu, 28 November 2021 - 16:17 WIB
loading...
Final Indonesia Open...
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo meraih gelar di Indonesia Open 2021/Foto/Twitter/PBSI
A A A
NUSA DUA - Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo memastikan Indonesia meraih gelar di Indonesia Open 2021. The Minions -julukan Marcus/Kevin- mengalahkan duet Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dua gim 21-14, 21-18 pada final di Bali International Convention Center, Minggu (28/11/2021).



The Minions menuntaskan misi balas dendam atas kekalahan di Indonesia Masters 2021 lalu. Saat itu kedua pasangan juga bertemua di partai puncak dan berakhir untuk kemenangan pasangan Jepang 11-21, 21-17, 19-21.

Memulai gim pertama kedua pasangan sama-sama bermain dengan ketat. Kejar-kejaran angka terjadi sejak poin pertama. Marcus/Kevin terlihat bersemangat dengan mengeluarkan teriakan kencang setiap melakukan smash.



Riuh rendah pendukung yang hadi di Bali Convention Center tersebut menambah motivasi Marcus/Kevin untuk tampil konsisten. Meski selalu poinnya dikejar, setidaknya masih dapat bangkit di setiap poin bertambah.

Ketinggalan 10-11 di interval pertama membuat Minions meningkatkan tempo permainan di interval kedua. Alhasil kejar-kejaran terhenti di angka 13-12 untuk keunggulan Marcus/Kevin.

Setelahnya, Marcus/Kevin dapat menciptakan angka berturut-turut. Mulai menjauh dulu di angka 14-12, mereka melenggang hingga 18-13. Kemudian di ujung gim, juara Hylo Open 2021 itu menutupnya dengan 21-14.

Memasuki gim kedua, pertandingan tak beda jauh dari sebelumnya. Kedua pemain masih menampilkan permainan ngotot, cepat, ketat, serta sama-sama tidak mau kehilangan poin.

Meski begitu, kali ini perolehan poin Marcus/Kevin lebih berjarak dibandingkan gim pertama. Interval pertama pun mereka unggul dengan skor 11-8.

Memasuki interval kedua, Marcus/Kevin tampil jauh lebih bersemangat lagi. Mereka tampak berusaha dengan kekuatan maksimal meski diketahui mengalami kelelahan sebelumnya.

Sempat disamakan menjadi 12-12, Minions tidak mau poinnya terkejar. Mereka menjauh dengan beberapa kali kehilangan poin hingga skor 17-14.

Hampir saja mereka dibalikkan keunggulannya di angka 17-17. Namun lagi-lagi teriakan para pendukung membuat semangat mereka makin menggebu-gebu hingga memperoleh match poin.

Tak perlu waktu lama, Minions mampu meraih gelar juara Indonesia Open 2021 dengan menutup gim 21-18.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2079 seconds (0.1#10.140)