Keindahan Sunset Bali Bikin Pebulu Tangkis Dunia Terpukau

Senin, 29 November 2021 - 22:30 WIB
loading...
Keindahan Sunset Bali Bikin Pebulu Tangkis Dunia Terpukau
ara pebulu tangkis dunia pun terpukau menyaksikan keindahan matahari terbenam di Bali/Foto/PBSI
A A A
JIMBARAN - Panitia penyelenggara Indonesia Badminton Festival (IBF) berkolaborasi dengan BWF mengajak pemain refreshing jelang World Tour Finals 2021 . Para pebulu tangkis dunia pun terpukau menyaksikan keindahan matahari terbenam (sunset) di Bali.

Setelah pekan lalu menikmati Tari Kecak di Uluwatu, kini para pemain diajak menikmati keindahan Rock Bar di kawasan Ayana Resort, Jimbaran, Senin (29/11/2021) sore WITA. Tak hanya sekadar makan, para pemain bisa sejenak melepas penat dengan menikmati keindahan alam saat matahari terbenam.



Salah satu pemain yang terpikat dengan keindahan sunset Bali adalah Kento Momota. Pemain asal Jepang itu mengaku baru pertama sebagai pemain diajak tur di tempat yang sangat eksotis saat sunset dan disajikan makan yang enak.
Keindahan Sunset Bali Bikin Pebulu Tangkis Dunia Terpukau

"Luar biasa sambutan yang memanjakan para pemain. Sebagai pemain yang sering bertanding di banyak negara, baru kali ini ada turnamen yang menggelar kegiatan dengan mengajak kami tur ke tempat wisata di Bali yang sangat indah. Juga makanannya enak semua," ujar Momota.



Sementara itu, pebulu tangkis asal India, Pusarla V. Sindhu juga mengungkapkan kekaguman. Ia mengatakan bisa memiliki banyak koleksi foto untuk pemandangan sunset di Bali.

"Tempat ini sangat bagus. Saya bisa melakukan swa foto di banyak tempat yang sangat indah. Panitia di sini memang sangat baik memanjakan kami," sebut Sindhu.
Keindahan Sunset Bali Bikin Pebulu Tangkis Dunia Terpukau

Selain Momota dan Sindhu, banyak pebulu tangkis dunia yang ikut dalam acara ini. Sebut saja seperti Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia), Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang), Pornpawee Chocuwong, Ratchanok Intanon, Sapsiree Taerattanachai (Thailand), dan Ashwini Ponnappa (India).

Untuk acara ini, panitia IBF 2021 tetap menjaga protokol kesehatan dengan ketat. Seperti wajib mengenakan masker, menjaga jarak, dan disediakan di beberapa sudut tempat cuci tangan. Semua atlet, ofisial, panitia, dan media yang turut berkunjung ke Rock Bar tersebut juga menjalankan tes PCR terlebih dahulu.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1660 seconds (0.1#10.140)