Bruno Fernandes Masuk Radar Barcelona Andai Gagal Datangkan Haaland

Sabtu, 08 Januari 2022 - 21:49 WIB
loading...
Bruno Fernandes Masuk...
Bruno Fernandes pun dikabarkan masuk dalam daftar pemain yang diincar Barcelona / Foto: Instagram Bruno Fernandes
A A A
BARCELONA - Barcelona tetap gencar mencari pemain baru meskipun kondisi keuangan klub tak memadai. Kabar terbaru menyebut jika Blaugrana sudah menyiapkan opsi lain andai gagal mendapatkan Erling Haaland dari Borussia Dortmund.

Haaland memang sudah lama diincar Barcelona. Bahkan belum lama ini Presiden Barcelona Joan Laporta mengumbar janji mendatangkan bintang Borussia Dortmund pada bursa pemain musim panas 2022.

Haaland menjadi target utama Blaugrana untuk membenahi lini depan. Tapi Barcelona bukan satu-satunya klub yang tertarik mendatangkan penyerang berambut pirang tersebut.

BACA JUGA: Bursa Transfer: Barcelona Latah Lirik Antonio Rudiger

Barcelona harus bersaing dengan Real Madrid dan Manchester City untuk mendapatkan tanda tangan Haaland. Karena itu, Barcelona yang tak mau keinginannya bertepuk sebelah tangan sudah menyiapkan opsi lain di bursa transfer musim panas ini.

Nama Bruno Fernandes pun dikabarkan masuk dalam daftar pemain yang diincar Barcelona. Rumor ini pertama kali diberitakan DailyMail, Sabtu (8/1/2022). Dalam laporannya, Barcelona sudah sejak lama memantau permainan Fernandes.

Tak salah jika Barcelona kesengsem dengan Fernandes, sebab ia tidak hanya dianggap mampu menjaga keseimbangan lini tengah Manchester United saja. Gelandang asal Portugal itu juga menjadi salah satu pemain yang kerap memanjakan rekan setimnya.

BACA JUGA: Demi Sergino Dest, Chelsea Ajukan Tawaran Rp324 Miliar ke Barcelona

Sejauh ini sudah delapan assist yang diberikan Fernandes untuk MU di semua kompetisi. Tak hanya sebagai pengumpan saja, pemain berusia 27 tahun itu juga mempunyai insting yang tajam dalam mencetak gol.

Total, Fernandes telah membukukan lima gol bersama MU di Liga Inggris musim ini. Sehingga tak aneh jika pemain bernomor punggung 11 itu banyak diminati klub papan atas di Eropa.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3442 seconds (0.1#10.24)