Protes Dirampok Madrid, Valencia Terancam Hukuman

Senin, 10 Januari 2022 - 04:04 WIB
loading...
Protes Dirampok Madrid, Valencia Terancam Hukuman
Valencia terancam didenda akibat mengungkap protes mereka di media sosial/Foto/Twitter
A A A
MADRID - Valencia terancam didenda akibat mengungkap protes mereka di media sosial. El Che -julukan Valencia- menyebut telah terjadi perampokan di Madrid setelah timnya kalah 1-2 dari Real Madrid dalam lanjutan La Liga Spanyol 2021/2022 di Santiago Bernabeu, Minggu (9/1/2022) dini hari WIB.

Valencia dianggap terlalu berlebihan mengkritik keputusan yang diambil pihak Liga Spanyol. “Perampokan di Madrid sudah mulai menjadi hal yang kerap terjadi,” cuit akun Twitter resmi Valencia.



Tidak hanya lewat cuitan pihak klub, pemain dan pelatih Valencia juga mengatakan hal serupa. Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) pun merasa kejadian ini membuat mereka harus memeriksa kejadian tersebut.

RFEF bisa menganggap cuitan Valencia melanggar peraturan. Jika hal tersebut terjadi, maka Valencia terancam mendapat denda sebesar 3 ribu euro atau sekitar Rp48 juta.



Dalam pertandingan, Valencia sebenarnya mampu menahan imbang hingga menit ke-40. Namun, petaka terjadi bagi Jose Gaya dan rekan-rekannya saat Casemiro dilanggar di kotak terlarang pada menit ke-43.

Hal ini menimbulkan kontroversi lantaran Casemiro dianggap melakukan pukulan kepada bek Valencia, Omar Alderete, sebelum akhirnya terjatuh. Namun, wasit tetap menunjuk titik putih dan Karim Benzema membawa Los Blancos -julukan Madrid- unggul.

Berawal dari kejadian itu, Madrid kemudian membawa momentum untuk melibas Valencia. El Che menunjukkan rasa kesalnya dengan menyebut mereka telah dirampok.

Sementara itu, hasil ini membuat Real Madrid kokoh di puncak klasemen sementara Liga Spanyol 2021/2022 dengan koleksi 49 poin. Di sisi lain, Valencia harus puas menerima kekalahan keenam di kompetisi dan bertengger di urutan kesembilan klasemen.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1970 seconds (0.1#10.140)