Dekat dengan Keluarga Ibu, Alasan Elkan Baggott Pilih Bela Timnas Garuda

Senin, 10 Januari 2022 - 20:01 WIB
loading...
Dekat dengan Keluarga...
Faktor keluarga sangat memengaruhi keputusan Elkan Baggot saat memilih tim nasional Indonesia/Sindonews.com
A A A
JAKARTA - Faktor keluarga sangat memengaruhi keputusan Elkan Baggot saat memilih tim nasional Indonesia. Bek jangkung berdarah Inggris itu menyebut faktor keluarga menjadi alasan utama bergabung dengan timnas Garuda.

Elkan merupakan pesepak bola blasteran Inggris-Indonesia. Dia sempat tinggal di Indonesia pada 2008, sebelum keluarga Elkan memutuskan menetap di Inggris pada 2011 hingga sekarang.



Elkan pun merasa memiliki kedekatan yang sangat baik dengan keluarga sang ibu yang berada di Indonesia. Oleh karena itu, pemain Ipswich Town tersebut memilih Indonesia bagi kariernya di dunia sepak bola internasional.

“Saya memilih Indonesia karena keluarga paling dekat ibu saya,” ungkap Elkan Baggott dilansir dari PSSI TV, Senin (10/1/2022).



“Semuanya berasal dari sana dan saya ingin mewakili mereka dan negara saya ,” imbuh pemain kelahiran Thailand tersebut.

Sebelumnya, Elkan juga sempat dipercaya untuk menjadi bagian dari Timnas Indonesia U-19 pada 2020 lalu. Kini dirinya mengaku sangat senang dipercaya untuk menjadi bagian dari Timnas Indonesia senior.

“Senang akhirnya dapat kembali ke Timnas, sekitar satu tahun saya tidak bergabung jadi saya sangat senang bisa kembali dan mendapat kesempatan bersama Timnas senior,” pungkas pemain berusia 19 tahun itu.

Elkan pun dipercaya untuk menjadi salah satu pemain utama Indonesia yang diturunkan di Piala AFF 2020. Pada turnamen tersebut, Elkan pun dipercaya untuk tampil sebanyak lima kali dan mampu mencetak satu gol ketika Indonesia menghadapi Malaysia di babak penyisihan grup.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1166 seconds (0.1#10.140)