Frustrasi Tak Bikin Gol, Ronaldo Ngamuk Diganti dan Banting Mantel

Kamis, 20 Januari 2022 - 07:45 WIB
loading...
Frustrasi Tak Bikin...
Cristiano Ronaldo mengamuk saat ditarik keluar kala MU menang atas Brentford/Foto/dailymail.co.uk
A A A
BRENTFORD - Cristiano Ronaldo frustrasi tak bisa mencetak gol saat Manchester United (MU) mengalahkan Brentord 3-1 dalam lanjutan Liga Primer Inggris 2021/2022 di Brentford Community Stadium, London, Kamis (20/1/2022) dini hari WIB. Efeknya, CR7 mengamuk saat ditarik keluar.

Pelatih MU Ralf Rangnick mengganti Ronaldo dengan Harry Maguire pada menit ke-71. Terlihat mantan binatng Juventus itu tak terima dengan keputusan Rangnick. Sang pelatih pun langsung menasihati Ronaldo usai pemain asal Portugal itu bersikap berlebihan.



Man United berhasil mendulang poin penuh di markas Brentford melalui gol Anthony Elanga pada menit ke-55 dan Mason Greenwood (62’). Gol lainnya dicetak Marcus Rashford.

Ketika diganti, Ronaldo tampak tidak terima. Mantan pemain Real Madrid itu diberi mantel oleh salah seorang staf kepelatihan, namun langsung melempar mantel tersebut ke tanah.



Setelah itu, Ronaldo tampak marah-marah kepada pemain cadangan dan staf kepelatihan Man United. Ronaldo terlihat frustrasi usai gagal berkontribusi positif pada laga itu.

Sementara Ronaldo marah-marah, Rashford mencetak gol ketiga untuk Man United. Ketika para pemain Man United merayakan gol, Rangnick tampak sedang menasihati Ronaldo.

Pelatih asal Jerman itu juga menepuk kaki Ronaldo, menunjukkan bahwa dirinya tengah menghibur pemain bintangnya itu.

Sementara bagi Rashford, gol tersebut merupakan gol pertamanya di bawah kepemimpinan Rangnick. Terakhir dirinya mencetak gol untuk Man United yakni kala timnya menghajar Tottenham Hotspur pada 30 Oktober 2021 silam.

Kala itu, Man United masih ditangani oleh Ole Gunnar Solskjaer. Selain Rashford, pemain muda Man United, Anthony Elanga juga mencetak gol perdana untuk tim berjuluk Setan Merah.

Sebagai informasi, Elanga merupakan jebolan akademi Man United. Pemain Timnas Swedia U-21 itu masih menginjak 19 tahun.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1340 seconds (0.1#10.140)