Celana Tinju Termahal di Dunia Milik Mayweather Jr Harganya Tembus Miliaran? Begini Faktanya

Kamis, 03 Februari 2022 - 20:00 WIB
loading...
Celana Tinju Termahal...
Celana Tinju Termahal di Dunia Milik Mayweather Jr Harganya Tembus Miliaran. Foto: REUTERS/Steve Marcus
A A A
LAS VEGAS - Floyd Mayweather Jr merupakan salah satu atlet tinju terkaya di dunia hingga dijuluki 'The Money’. Sebagai salah satu atlet terkaya, Mayweather Jr punya celana tinju seharga miliaran rupiah, bahkan menjadi celana tinju termahal di dunia.

Pria bernama asli Floyd Joy Sinclair lahir di Grand Rapids, Amerika Serikat, 24 Februari 1977. Ayahnya yang bernama Floyd Mayweather Sr juga mantan atlet tinju. Pada usia muda, ayah Mayweather Jr mengantongi rekor 28-6-1 sebagai atlet tinju profesional.



Sepanjang kariernya, Mayweather Jr telah memenangkan banyak sekali gelar dari berbagai kelas dalam tinju. Di antaranya sabuk juara kelas bulu super, kelas ringan, kelas welter ringan, dan kelas menengah ringan dengan rekor tak terkalahkan.

Mayweather Jr tercatat memiliki kiprah tidak terkalahkan dalam 50 pertandingan tinjunya. Petinju berusia 45 tahun itu pun masih memiliki serangan hebat ketika mengalahkan kickboxer Jepang, Tenshin Nasukawa di ronde pertama dari tiga ronde yang direncanakan di Saitama Super Arena, Jepang, 31 Desember 2018.

Floyd Mayweather Jr terkenal dengan sikapnya yang sering memancing kontroversi, baik di dalam ring tinju maupun di luar ring. Salah satu aksi kontroversialnya adalah ketika dia berkata akan mendapat uang banyak dari pertandingannya melawan Logan Paul. Mayweather akan membawa uang Rp1,3 Triliun hanya dengan bertarung selama 24 menit.

Mayweather Jr menganggap bahwa uang adalah segalanya. Mayweather Jr pernah membual bahwa dirinya telah mendapat uang senilai Rp399 Miliar dari iklan celana tinju. Uang tersebut Mayweather Jr dapatkan dari sponsor hanya dengan celana tinju hijau yang dipakainya ketika pertarungan melawan Logan Paul.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1384 seconds (0.1#10.140)