Manchester City Cetak Kemenangan Ke-20, Sterling Minta Jaga Konsistensi

Minggu, 13 Februari 2022 - 17:01 WIB
loading...
Manchester City Cetak Kemenangan Ke-20, Sterling Minta Jaga Konsistensi
Manchester City kembali sukses meraih kemenangan di Liga Inggris 2021/2022 setelah berhasil membungkam Norwich City dengan skor 4-0 di Carrow Road, Minggu (13/2/2022) WIB. Ini merupakan kemenangan ke-20 dari 25 laga yang telah dimainkannya / Foto: Instagr
A A A
MANCHESTER - Manchester City kembali sukses meraih kemenangan di Liga Inggris 2021/2022 setelah berhasil membungkam Norwich City dengan skor 4-0 di Carrow Road, Minggu (13/2/2022) WIB. Ini merupakan kemenangan ke-20 dari 25 laga yang telah dimainkannya.

Pada pertandingan ini Raheem Sterling mencetak hat-trick. Sementara satu gol lainnya dicetak Phil Foden.

Pasca pertandingan Sterling meminta rekan setimnya menjaga konsistensi demi meraih juara Liga Inggris musim ini. "Ya, kami mengatakan minggu lalu, kami melangkah selangkah demi selangkah, kami tahu untuk terus memangkasnya," ungkap Raheem Sterling dilansir dari situs resmi Man City, Minggu (13/2/2022).

BACA JUGA: Hasil dan Klasemen Sepak Bola, Minggu (13/2/2022): Chelsea Juara Dunia, MU-Inter-Madrid, Kompak Imbang

Manchester City Cetak Kemenangan Ke-20, Sterling Minta Jaga Konsistensi


“Konsistensi dan pola pikir untuk terus ingin melakukan yang lebih baik dan menang. Tidak berpuas diri dan itulah satu-satunya cara kami akan menjadi lebih baik,” imbuhnya.

Meski begitu, Sterling mengaku perjalanan Man City ke panggung juara Liga Inggris musim ini masih panjang. Karena itu, timnya harus meraih kemenangan di setiap laga yang dilakoni.

BACA JUGA: Lupakan Hasil Imbang, Dumfries Ingin Inter Milan Fokus Hadapi Liverpool

"Untuk menjadi tim top, itu setiap tiga hari. Itulah tantangan bagi kami untuk menang setiap tiga hari," pungkasnya.

Kini, Man City semakin tak tergoyahkan sebagai pemimpin klasemen Liga Inggris musim ini. Liverpool yang berada di urutan kedua dengan selisih 12 poin harus bekerja ekstra untuk mengejar ketertinggalannya dari Man City.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1059 seconds (0.1#10.140)